Soal Gerakan Mudik Awal, Polri Siapkan Strategi Pencegahan dengan Melakukan Operasi Sebelum 6 Mei 2021

- 12 April 2021, 15:18 WIB
Polisi akan melakukan operasi untuk mengantisipasi gerakan mudik awal Idul Fitri 2021.*
Polisi akan melakukan operasi untuk mengantisipasi gerakan mudik awal Idul Fitri 2021.* / Foto: ANTARA

Pihak kepolisian telah memperkirakan kemungkinan mudik lebih awal ini akan terjadi.

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri telah mengantisipasi terkait kemungkinan ini, polri akan melakukan kegiatan operasi keselamatan dari tanggal 12-25 April 2021.

Baca Juga: The Falcon and the Winter Soldier: Emily VanCamp Ingin Kenakan Pakaian Sharon Carter seperti di Komik Marvel

Kemudian disusul dengan Kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan (KKYD).

“Kegiatan sosialisasi terkait larangan mudik secara massif terus dilakukan kepada masyarakat, agar mereka sadar dan paham kenapa dilarang mudik.

“Kemudian, ada kegiatan kepolisian lainnya yang ditingkatkan (KKYD) berupa sosialisasi dan pencegahan,” ujar Kombes Pol Rudy Antariksawan Kabag Ops Korlantas Polri, Senin 12 April 2021.

Baca Juga: Lebih Mudah! Mulai Hari Ini Pembuatan SIM Bisa Menggunakan Smartphone, Berikut Caranya

Rudy pun menyampaikan bahwa meskipun larangan mudik akan dimulai 6 Mei 2021, tapi operasi pengetatan akan dilakukan sebelum waktu tersebut.

Sehingga jika nanti ada masyarakat yang melakukan perjalanan akan diperiksa dulu oleh petugas yang berjaga.

Hal ini dilakukan semata-mata untuk mencegah gerakan mudik awal, yang mungkin telah direncanakan oleh sebagian orang.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x