Ada Rencana Salat Tarawih Malam Ini? Simak Panduan Lengkapnya

- 12 April 2021, 19:29 WIB
SALAT Tarawih di Masjid IMAAM Center selama bulan Ramadan.*/EVA M/VOA /null
SALAT Tarawih di Masjid IMAAM Center selama bulan Ramadan.*/EVA M/VOA /null /

PR INDRAMAYU - Ketua Divisi Pedoman & Protokol Tim Mitigasi Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Dr dr Eka Ginanjar memberikan panduan lengkap bagi masyarakat yang akan melaksanakan salat tarawih di luar rumah tahun 2021 ini.

Eka menyampaikan panduan ini setelah pemerintah mengeluarkan panduan lengkap terkait ibadah Ramadhan 1442 Hijriah.

Terutama khusus bagi umat muslim yang ingin menjalankan ibadah di masjid, mushala.

Baca Juga: Ramadhan 2021, Simak 9 Makanan Sahur agar Tetap Kuat selama Puasa Seharian Penuh

Baik untuk salat fardu, tarawih, iktikaf sampai peringatan Nuzul Quran.

Eka mengatakan hal pertama yang harus diperhatikan bagi masyarakat ialah sudah menjalankan protokol kesehatan dengan benar.

Serta yang paling penting mengikuti arahan dari pemerintah mengenai ketentuan pelaksanaan salat.

Baca Juga: Perketat Larangan Mudik Lebaran, Polisi Mulai Lakukan Operasi Keselamatan

"Seperti jarak shaf dijaga, ceramah tidak terlalu lama hingga sirkulasi udara baik," sebutnya dikutip PikiranRakyat.Indramayu.com dari riau.antaranews.com, Senin, 12 April 2021.

Serta memastikan dengan baik jika tubuh benar-benar dalam keadaan sehat, dan fit.

Jika sebaliknya tubuh merasa tidak sehat atau tidak enak badang, dia meminta masyarakat untuk melaksanakan tarawih di rumah.

Baca Juga: Kemenag Hanya Bolehkan Shalat Tarawih di Masjid Untuk Zona Kuning dan Hijau, Dengan Menerapkan Prokes Ketat

"Pastikan juga kita melaksanakan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan selalu," terangnya.

Selanjutnya, berwudu dari rumah dengan tujuan agar tidak repot untuk melepas masker.

Dan sebaiknya, dia menyarankan untuk tidak melepaskan masker saat berada dalam maupun dalam lingkungan masjid.

Baca Juga: Ini yang Harus Diperhatikan Saat Tes GeNose C19 Saat Berpuasa

"Selama di masjid masker tidak boleh lepas. Maka saya sarankan untuk berwudhu dari rumah dan terus memakai masker selama di masjid, sehingga salat pun harus memakai masker," ujarnya.

Jangan lupa membawa perlengkapan salat sendiri seperti sajadah, sarung sampai mukena.

Ketika sudah menjalankan ibadah salat tarawih, segeralah pulang dan jangan sekali-kali berkumpul yang menimbulkan keramaian. ***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x