Mangkir dari Panggilan Polda Metro Jaya, Berikut 4 Kontroversi Tes Swab Habib Rizieq Shihab

- 7 Desember 2020, 16:41 WIB
Habib Rizieq Shihab.
Habib Rizieq Shihab. /Antara Foto/Muhammad Iqbal

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman PMJ News, berikut 4 kontroversi tes swab yang dijalani HRS:

  1. HRS diam-diam menjalani tes swab

Tes swab dilakukan HRS tanpa memberitahu RS UMMI serta Satuan Tugas Covid-19 Kota Bogor. Tes tersebut dilakukan organisasi sosial MER-C.

Baca Juga: HRS Tak Penuhi Panggilan Kepolisian, Proses Hukum Selanjutnya 'Penjemputan Paksa' Menanti

  1. MER-C tidak memiliki laboratorium

MER-C tempat HRS menjalani tes Covid-19 dikabarkan tidak terdaftar dalam rujukan sebagai pelaksana tes Covid-19. Tak hanya itu, MER-C pun kabarnya tidak memiliki lab MER-C di Jakarta.

  1. Diam-diam tinggalkan RS UMMI

HRS justru memilih pergi meninggalkan RS UMMI di tengah kontroversi tes swab yang diikutinya. Ia diduga pergi meninggalkan rumah sakit tersebut lewat pintu belakang gudang obat.

  1. Hasil tes diminta Pemkot Bogor

Bima Arya selaku Wali Kota Bogor menegur keras RS UMMI. Teguran itu dilandasi ketidaktahuan rumah sakit tersebut terkait tes Covid-19 HRS yang dilakukan MER-C.***

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah