Cegah Covid-19, Sebanyak 1.000 Pekerja di Indramayu Jalani Rapid Test Massal

- 8 Oktober 2020, 21:06 WIB
1000 pekerja di Indramayu jalani rapid test Massal untuk mencegah penyebaran Covid-19.*
1000 pekerja di Indramayu jalani rapid test Massal untuk mencegah penyebaran Covid-19.* /Dok. Diskominfo Indramayu/

Corporate Secretary General Manager PT Polytama Propindo, Dwinanto Kurniawan, menyatakan bahwa perusahaannya telah memberikan pelatihan kepada korban Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dan penyandang disabilitas yang terdampak Covid-19. Apresiasi pun datang dari Kemnaker RI.

“Kita mendapatkan apresiasi dan bantuan dari Kemnaker RI bahwa Mang Covid ini sangat bagus. Apresiasi tersebut dilanjutkan dengan hari ini dan besok memberikan fasilitas rapid tes kepada 1000 orang para pekerja dan pencari kerja di Indramayu,” ujar Dwinanto.

Baca Juga: Masa Sidang I Dalam Rapat Paripurna Selesai, DPR Pastikan Telah Optimal Jalankan Tiga Fungsinya

Terkait hasil tes, Dwinanto mengatakan bahwa pada Senin 12 Oktober 2020 mendatang para peserta akan dapat melihat hasilnya.

Jika peserta rapid mendapat hasil reaktif, mereka akan diarahkan untuk mengikuti swab test. Para peserta tersebut akan dikoordinasikan dengan GTPP Covid-19 Kabupaten Indramayu yang dipimpin oleh Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Indramayu, dr. Deden Bonni Koswara.

Rapid test mandiri sebenarnya bisa dilakukan oleh para pencari kerja dengan mengunjungi fasilitas kesehatan seperti puskesmas, rumah sakit, dan sebagainya. Namun tentu ada biaya yang harus dibayarkan jika kita ingin mengikuti tes di situ.

Baca Juga: Di Lokasi TMMD Reguler Brebes, Babinsa Tumbuhkan Minat Membaca Surat Kabar

Rapid test gratis ini turut membantu mereka yang sedang mencari kerja. Terlebih salah satu syarat mencari kerja di masa pandemi ini adalah membawa dan menunjukkan hasil rapid test. Salah satu peserta yang merasa terbantu itu adalah Lina.

“Saya sebagai pencari kerja sangat terbantu dengan rapid test ini apalagi dilaksanakan di Disnaker. Saya sekalian cari-cari informasi tentang dunia kerja,” kata Lina.***

Halaman:

Editor: Alanna Arumsari Rachmadi

Sumber: Diskominfo Kabupaten Indramayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah