Hoaks Atau Fakta: Beredar Klaim Jerman Bantu Bebaskan Rizieq Shihab, Simak Kebenarannya!

- 23 Desember 2020, 10:07 WIB
Ilustrasi Habib Rizieq Shihab.
Ilustrasi Habib Rizieq Shihab. /Dok. Hallo Media/M. Rifa'i Azhari/

PR INDRAMAYU – Beredar kabar di media sosial Facebook menyangkut diplomat Jerman. Disebutkan dalam narasinya bahwa ia datang ke markas FPI untuk membantu membebaskan Habib Rizieq Shihab (HRS).

“ketika TV meansteram , tidak bisa diandalkan sebagai sumber informasi yg kredible. Youtube jadi alternative yg lengkap dan informatif. .” demikian narasi pada caption.

“GAWAT! JERMAN BANTU BEBASKAN HRS,” demikian narasi dalam video.

Baca Juga: Bagaimana Agar Tetap Aktif Selama WFH? Begini Kata Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga

Narasi itu memang menyertai tautan video YouTube berjudul “MENGEJUTKAN! BERITA HARI INI, PRABOWO, KEDUBES JERMAN, BEBASKAN HABIB RIZIEQ FPI, POLISI KAPOLRI”.

Tautan dan konten itu dibagikan akun Facebook Denny Rifandie. Benarkah informasi tersebut?

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman Turn Back Hoax, informasi itu adalah hoaks. Kategorinya ialah konten yang menyesatkan.

Baca Juga: Jelang Tahun Baru 2021, Satgas Covid-19 Perketat Aturan Perjalanan, Begini Penjelasannya

Berdasarkan penelusuran, datangnya diplomat Jerman ke markas FPI tersebut adalah atas dasar inisiatif pribadi.

Halaman:

Editor: Evi Sapitri

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x