4 Tips Membeli STB dengan Cermat dan Benar, Simak Penjelasannya Berikut Ini

- 30 Agustus 2021, 16:00 WIB
Berikut beberapa tips untuk membeli STB agar dapat menonton TV setelah beralih ke TV digital.
Berikut beberapa tips untuk membeli STB agar dapat menonton TV setelah beralih ke TV digital. /Ilustrasi/Instagram.com/@alza_czsk

PR INDRAMAYU – Era TV digital sebentar lagi akan hadir di Indonesia yang dilakukan secara bertahap mulai dari Sabang hingga Merauke yang membuat set top box (STB) harus digunakan untuk menonton TV.

Perubahan dari TV analog ke TV digital akan dilakukan mulai tahun ini hingga paling lambat November 2022.

Semua produsen yang bergerak dalam pembuatan STB sudah menciptakan berbagai jenis STB dengan berbagai keunggulan yang dipaparkan oleh berbagai produsen.

Baca Juga: Golongan Ini Bakal Dapat Set Top Box Gratis untuk Nonton TV Digital, Simak Informasi Lengkapnya

Ada keuntungan dalam menggunakan TV digital yaitu bisa melihat jadwal acara, sinyal lebih stabil hingga bisa memberikan peringatan dini bencana.

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari Unggahan Instagram @indonesiabaik.id pada 30 Agustus 2021, unggahan tersebut menjelaskan bahwa masyarakat yang masih menggunakan TV analog untuk tetap bisa menerima siaran digital, maka TV harus diberi perangkat STB.

Sebelum itu, masyarakat harus mengecek terlebih dulu TV yang digunakna sudah siap menerima siaran digital atau tidak.

Baca Juga: Raphael Varane Membuat Solskjaer Terkesan Ketika Man Utd Kalahkan Wolves: Dia Menunjukkan Kelasnya

Apabila sudah siap, otomatis siaran langsung diterima. Namun, jika belum maka hanya perlu membeli STB untuk perangkat tambahan.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x