PTM Akan Dibuka Juli 2021, Mardani Ali Sera Singgung Lambannya Kesiapan Sekolah hingga Vaksinasi Guru

- 9 Juni 2021, 12:50 WIB
PTM akan dibuka Juli 2021, Mardani Ali Sera minta pemerintah menyelesaikan beberapa persoalan yang belum diselesaikan terkait kesiapan pelaksanaan PTM.
PTM akan dibuka Juli 2021, Mardani Ali Sera minta pemerintah menyelesaikan beberapa persoalan yang belum diselesaikan terkait kesiapan pelaksanaan PTM. /Instagram.com/@mardanialisera

Tentu tanpa alasan kenapa Mardani Ali Sera menyebutkan bahwa pemerintah terkesan lamban terkait kesiapan sekolah yang akan melaksanakan PTM, karena menurutnya saat ini hanya sekitar 50 persen yang menyatakan kesiapannya untuk melaksanakan PTM.

Lambannya proses pengisian daftar kesiapan sekolah melaksanakan pembelajaran tatap muka harus jadi perhatian. Karena saat ini, baru 54,35% yang sudah menyatakan siap PTM dari sekitar 530 rb sekolah,” tutur Mardani.

Baca Juga: Prediksi USA vs Costa Rica di Laga Persahabatan, Christian Pulisic Diragukan Tampil Bela Tim Tuan Rumah

Kendati demikian, dirinya tidak sepenuhnya menyalahkan pemerintah terkait kesiapan PTM karena saat ini data tersebut belum dipublikasikan oleh Kemendikbud Ristek.

Oleh karena itu, Ia berharap agar Kemendikbud Ristek segera membuka data kesiapan sekolah yang akan melaksanakan PTM.

Tapi data tersebut belum Kemendikbud Ristek buka, baiknya perlu dibuka agar tidak ada kesimpangsiuran,” katanya.

Baca Juga: Baru Bisa Ajak Keluarga Liburan Setelah 2 Tahun Lebih, Andre Taulany: Mau Beli Rumah Baru di Bali

Bahkan tak hanya itu, Mardani Ali Sera juga menjelaskan lambatnya proses vaksinasi kepada tenaga pendidik yang sebelumnya dijanjikan oleh pemerintah akan dilakukan dengan cepat sebelum pelaksanaan PTM.

Vaksinasi guru dan tenaga kependidikan yang tergolong lamban juga jadi catatan. Tidak berlangsung cepat seperti yang pemerintah janjikan,” tutur Mardani.

Saat ini, baru sekitar 28% atau 1,5 juta dari total 5,6 juta pendidik dan tenaga kependidikan yang telah mendapatkan vaksin,” tuturnya menambahkan.***

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Twitter @MardaniAliSera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x