Mendapat 82 Suara, Raiham Ariatama Terpilih Menjadi Ketua Umum HMI 2021-2023

- 25 Maret 2021, 18:07 WIB
Diusung oleh Pengurus Cabang HMI Bulaksumur Sleman, Yogyakarta dan memperoleh 82 suara, Raihan Ariatama terpilih sebagai Ketum HMI.*
Diusung oleh Pengurus Cabang HMI Bulaksumur Sleman, Yogyakarta dan memperoleh 82 suara, Raihan Ariatama terpilih sebagai Ketum HMI.* /ANTARA Jatim/Willy Irawan

PR INDRAMAYU - Kongres XXXI Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang dibuka pada 17 Maret 2021 menghasilkan pemimpin baru.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Antara, Raihan Ariatama terpilih menjadi Ketua Umum Pengurus Besar HMI periode 2021-2023 yang digelar dalam pleno pemilihan di gedung Islamic Center Surabaya, Kamis, 25 Maret 2021.

Raihan Ariatama mengalahkan nama-nama seperti Muhammad Ichya Alimudin serta Abdul Rabbi Syahrir.

Baca Juga: Sindikat Narkoba Gunakan Cara Door Closer untuk Kelabui Penyelundupan di Bandara

Selain itu ada nama Muhammad Arimin, Muhammad Nur Aris Shoim Cabang Yogyakarta, dan satu suara lain yang dinyatakan hangus.

Untuk jumlah aspirasi, Raihan Ariatama yang diusung oleh Pengurus Cabang HMI Bulaksumur Sleman, Yogyakarta mendapatan 82 suara mengalahkan Muhammad Ichya Alimudin dari cabang Ciputat dengan 40 suara.

Menyusul Abdul Rabbi Syahrir dari Cabang Bogor dengan 34 suara.

Baca Juga: Curhata Soal Artis yang Tak Mau Diroasting Dikaitkan dengan Sule, Kiky Saputri: Tidak Menyudutkan Satu Pihak

Berikutnya Muhammad Arimin dari Cabang Kutai Kartanegara dengan 32 Suara, diikuti oleh Muhammad Nur Aris Shoim dari Cabang Yogyakarta dengan 13 suara.

Sebelum menjadi katua umum, Raihan yang merupakan alumni Universitas Gajah Mada Yogyakarta dan berusia 28 tahun tersebut sempat membeberkan program kedepan jika ia benar-benar terpilih memimpin HMI.

Beberapa diantaranya akan menjadikan HMI sebagai organisasi pengaderan dan penyambung kepentingan rakyat.

Baca Juga: Anda Ingin Diet Sukses? Simak 3 Jurus Berikut, Salah Satunya Singkirkan Bakteri Jahat

Bisa juga menjadikan HMI sebagai mitra atau bahkan oposisi tergantung keberpihakan pemerintah kepada rakyat.

"Bagi saya HMI harus jadi mitra strategis pemerintah. Pada program pemerintah yang baik HMI harus terlibat," katanya.

“Kalau ada yang bertentangan HMI bisa menjadi oposisi. HMI juga bukan kelompok penekan atau kepentingan. Jadi di tengah dan bisa menjembatani masyarakat dan pemerintah," ujar Raiham dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Antara.

Baca Juga: Istri Denny Cagur Bongkar Kisah Rumah Tangganya dengan Sang Komedian: Kita Merintis dari 0

Sekedar informasi, Kongres XXXI HMI dibuka pada 17 Maret 2021. Dan direncanakan berakhir pada Senin, 22 Maret 2021.

Lantaran terjadi perselisihan pandangan, dan kericuhan, kongres berjalan molor.

Sehingga Kongres XXXI HMI baru resmi ditutup dalam rapat pleno hari ini, Kamis, 25 Maret 2021. ***

 

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x