Meski Positif Covid-19, Anies Baswedan Akan Tetap Jalankan Tugas Pemerintahan Sambil Isolasi Mandiri

1 Desember 2020, 11:16 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. /ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

PR INDRAMAYU - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Selasa, 1 Desember 2020 menyampaikan informasi yang mengejutkan.

Ia mengonfirmasi bahwa dirinya terpapar virus corona Covid-19.

Lewat unggahannya di Instagram, Anies mengaku sempat mendapat hasil negatif dari tes antigen yang ia ambil Minggu, 29 November 2020.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Positif Corona

Tes tersebut ia lakukan setelah sang Wagub Riza Patria dinyatakan positif Covid-19.

Ia pun melakukan tes PCR kembali untuk mengonfirmasi situasi negatifnya kemarin, Senin 30 November 2020.

"Hari Senin tanggal 30 November saya kembali menjalani swab PCR sebagai konfirmasi atas hasil antigen hari sebelumnya.

Baca Juga: Nathalie Holscher Mulai Tunjukan Gelagat Aneh Minta Dibelikan Nasi Jinggo hingga Kolak, Hamil?

"Dan ternyata malamnya saya dapat kabar kalau hasilnya positif," kata Anies Baswedan di akun Instagram resminya.

Meskipun positif Covid-19, Anies Baswedan mengaku akan tetap menjalankan tugas pemerintahan sambil melakukan isolasi mandiri.

Seluruh rapat kerja akan ia pimpin meskipun dilakukan secara virtual.

Baca Juga: Emas Jatuh, Mencatat Bulan Terburuk dalam Empat Tahun, Emas Berjangka Juga Anjlok

"Saya akan tetap bekerja memimpin rapat-rapat secara virtual. Sejak Maret lalu kita sudah terbiasa bekerja secara virtual.

 

"Dan Insya Allah tidak akan ada proses pengambilan kebijakan yang terganggu," ujar Anies.***

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Instagram @aniesbaswedan

Tags

Terkini

Terpopuler