Kabar Terbaru Donald Trump dan Istri, Keduanya Akan Dipindahkan ke Kamar Khusus Penangan Covid-19

- 3 Oktober 2020, 16:14 WIB
Presiden AS Donald Trump dipindahkan kerumah Pusat Medis Militer Nasional Walter Reed di Bethesda, Maryland, selama beberapa hari ke depan sebagai tindakan pencegahan.
Presiden AS Donald Trump dipindahkan kerumah Pusat Medis Militer Nasional Walter Reed di Bethesda, Maryland, selama beberapa hari ke depan sebagai tindakan pencegahan. /tim indobalinews2/AFP

 

PR INDRAMAYU- Setelah dinyatakan positif Covid-19, presiden Amerika Serikat Donald Trump bersama istri akan di pindahkan ke kamar khusus.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Antara, kamar khusus tersebut berada di pusat medis Militer Nasional Walter Reed di Bethesda, Maryland, selama beberapa hari ke depan, menurut juru bicara Gedung Putih Keyleigh McEnany, Jumat kemarin waktu setempat.

McEnany mengatakan pemindahan tersebut sebagai langkah antisipasi usai Trump dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Kabar Mengcovidkan Orang Marak di Medsos, Ketua IPW Desak Bareskrim Polri Turun Tangan

“Presiden Trump tetap bersemangat, memiliki gejala ringan dan bertugas sepanjang hari,” kata McEnany dalam pernyataanya.

Meskipun kondisi presiden Trump masih dalam pengobatan, ia tetap melakukan tugasnya.

“Atas rekomendasi ahli medis dan dokternya, presiden akan bertugas dari kantor kepresidenan di Walter Reed selama beberapa hari ke depan,” kata McEnany.

Baca Juga: Mulai Pekan Depan Mini Lockdown akan Digelar di Kota Bandung, Terfokus di Sembilan Kelurahan

Namun disisi lain, dokter mendesak langkah tersebut. Karena presiden masih membutuhkan perawatan jika diperlukan.

Sumber yang mengetahui kondisi itu mengatakan presiden Donald Trump mengalami demam ringan. Hal ini belum dinyatakan oleh dokter yang menangani presiden Trump.

Sebelumnya Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyatakan diri positif Covid-19, hal itu dinyatakannya melalui akun pribadinya di Twitter pada jumat siang, 2 Oktober 2020 kemarin.

Baca Juga: Dolar dan Yen Naik, Tes Virus Covid pada Trump Positif, Picu Pembelian “Safe Heaven”

"Malam ini @FLOTUS (istri Trump) dan saya dinyatakan positif corona. Kami segera melakukan proses karantina dan pemulihan," kata Trump dalam akun Twitternya.***

Editor: Egi Septiadi

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x