Instagram Lakukan Uji Coba Untuk Sembunyikan Fitur 'Like' pada Unggahan Konten

- 15 April 2021, 16:35 WIB
 Ilustrasi Instagram.
Ilustrasi Instagram. //PIXABAY/Webster2703/

PR INDRAMAYU – Platform media sosial Instagram saat ini sedang mengadakan uji coba dalam menyembunyikan fitur menyukai atau simbol “love” yang ada di unggahan aku media sosial ini.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Antara, penyembunyian fitur menyukai pada platform Instagram diungkapkan sebagai upaya untuk mengurangi tekanan para pengguna sosial media ini ketika mereka mengunggah konten ke akun miliknya.

Lebih lanjut uji coba ini ternyata telah dilakukan sejak tahun 2019 lalu oleh pihak pengembangan perusahaan terhadap platform Instagram tersebut.

Baca Juga: Kurangi Dehidrasi Tubuh Saat Berpuasa di Bulan Ramadhan dengan Mengonsumsi 6 Buah Ini

“Pada 2019, kami mulai menyembunyikan penghitungan ‘like’ untuk sejumlah kecil orang yang memahami apakah langkah ini mengurangi tekanan ketika mengunggah konten ke Instagram,” ungkap juru bicara Facebook Inc. pada Kamis, 15 April 2021.

Platform instagram yang kini telah resmi menjadi milik perusahaan Facebook Inc. ini mengakui bahwa uji coba ini dilakukan setelah mereka melihat respon pengguna yang beragam ketika mereka memutuskan untuk menghapus fitur “like”.

Selama ini jumlah ‘like” dalam sebuah postingan konten di platform Instagram menjadi tolak ukur popularitas sebuah konten dan pemilik akun tersebut.

Baca Juga: Permintaannya Tak Kunjung Dikabulkan, Pekerja KFC Siap Lakukan Aksi Lanjutan

Sehingga hal ini membuat pihak perusahaan akan memberikan pilihan bagi pengguna Instagram untuk menghapus fitur “like” di akun mereka.

“Beberapa orang bilang ini menguntungkan, namun yang lainnya masih ingin melihat jumlah “like’ agar mereka bisa melacak mana yang populer,” ungkap juru bicara Facebook Inc.

Lebih lanjut dijelaskan pihak Facebook bahwa uji coba fitur ‘like’ anya untuk segelintir pengguna Instagram, para pengguna lainnya masih bisa melihat jumlah ‘like’ secara privat.

Baca Juga: Reino Barack Ungkap Hal yang Membuat Dia Kagum Pada Syahrini Sejak Awal

Diketahui juga, bukan hanya Instagram, platform media Facebook juga akan melakukan uji coba yang sama terhadap penyembunyian fitur sukai ini.

Diyakini bahwa cara ini memberikan para pengguna dalam mengakses kontrol lebih banyak untuk berinteraksi dengan konten di platform tersebut.

Pada bulan Maret lalu diketahui bahwa platform Instagram tidak sengaja menyembunyikan fitur jumlah ‘like’ yang biasanya terlihat di setiap postingan konten para pengguna.

Baca Juga: Sering Buat Konten Pamer Kekayaan, Deddy Corbuzier Bela Atta Halilintar dan Andre Taulany, Begini Alasannya

Berdasarkan hal ini, sejumlah pengguna menganggapnya penting untuk dampak kesehatan mental mereka.

Sementara itu para pengguna lainnya juga berbeda pendapat, dimana mereka merasa terganggu karena bisa mengurangi kerja sama kreator konten dengan mitra yang bersangkutan.

Dari berbagai respon para pengguna Instagram tersebut, pihak Facebook Inc. nampaknya akan tetap meluncurkan pilihan sembunyikan fitur “like” dengan keputusan pilihannya terdapat pada para pengguna jika ingin mengaktifkannya atau tidak.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x