Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Ditunggu-tunggu, Intip Yuk Daftar Gaji Mereka Sesuai Golongannya!

- 21 Juni 2022, 11:00 WIB
ILUSTRASI besaran gaji PPPK berdasarkan perpres.
ILUSTRASI besaran gaji PPPK berdasarkan perpres. /KemenpanRB via FIX Indonesia

INDRAMAYUHITS – Pemerintah dikabarkan tetap akan menggelar seleksi CPNS tahun ini untuk posisi tertentu, namun yang paling banyak adalah PPPK.

Untuk Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) masih wacana untuk tahun ini, berbeda dengan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang sudah menjadi keputusan.

Dalam hal kinerja, gaji, dan fasilitas lainnya tak jauh beda antara PNS dan PPPK, perbedaan paling mencolok hanya soal dana pensiun.

Baca Juga: Seleksi CPNS 2022 Segera Dibuka, Kemenpan RB: Solusi Penghapusan Tenaga Honorer 2023

Nah, bagi yang hendak mendaftarkan diri dalam seleksi PPPK, hendaknya cek dulu berapa besaran pendapatannya setiap bulan, sehingga tidak ada kekecewaan di kemudian hari.

Sebagaimana diketahui, beberapa bulan lalu heboh pengunduran diri para CPNS yang lolos seleksi lantaran melihat gajinya yang dianggap kecil.

Untuk PPPK, pemerintah telah mengeluarkan payang hukum yang memuat detail salari mereka setiap bulannya.

Baca Juga: Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2022 Tinggal Tunggu Waktu, Bagi Guru dan Tenaga Kesehatan Ini Ketentuannya!

Ketentuan tersebut terdapat dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 98 Tahun 2020 tentang Gaji dan Tunjangan Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang ditandatangani Presiden Jokowi.

Berikut ini klasifikasi gaji PPPK sesuai dengan Masa Kerja Golongan (MKG) yang dikutip dari berbagai sumber:

Golongan I PPPK dengan masa kerja nol tahun dapat gaji Rp1.794.900. Sedangkan masa kerja maksimal 26 tahun memperoleh gaji Rp2.686.200.

Baca Juga: Jelang Seleksi CPNS 2022, Ombudsman Ungkap Ratusan Pengaduan, Pemda dan Kemendikbud Paling Disorot

Golongan II PPPK dengan masa kerja 3 tahun memperoleh gaji sebesar Rp1.960.200. Sedangkan masa kerja maksimal 27 tahun mendapat gaji sebesar Rp2.843.900.

Golongan III PPPK dengan masa kerja 3 tahun memperoleh gaji sebesar Rp2.043.200. Sedangkan masa kerja maksimal 27 tahun akan memperoleh gaji sebesar Rp2.964.200.

Golongan IV PPPK dengan masa kerja 3 tahun menerima gaji Rp2.129.500. Sedangkan masa kerja maksimal 27 tahun akan memperoleh gaji sebesar Rp3.089.600.

Baca Juga: Pasca Pengunduran Diri Ratusan CPNS, Menpan RB Tjahjo Kumolo Perketat Seleksi dan Siapkan Sanksi Tegas

Golongan V PPPK dengan masa kerja nol tahun memperoleh gaji sebesar Rp2.325.600. Sedangkan masa kerja maksimal 33 tahun menerima gaji Rp3.879.700.

Golongan VI PPPK dengan masa kerja 3 tahun memperoleh gaji sebesar Rp2.539.700. Sedangkan masa kerja maksimal 33 tahun akan menerima gaji sebesar Rp4.043.800.

Golongan VII PPPK dengan masa kerja 3 tahun mendapat gaji Rp2.647.200. Sedangkan masa kerja maksimal 33 tahun akan memperoleh gaji Rp4.214.900.

Baca Juga: Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2022 Tinggal Tunggu Waktu, Bagi Guru dan Tenaga Kesehatan Ini Ketentuannya!

Golongan VIII PPPK dengan masa kerja 3 tahun memperoleh gaji sebesar Rp2.759.100. Sedangkan masa kerja maksimal 33 tahun menerima gaji sebesar Rp4.393.100.

Golongan IX PPPK tanpa masa kerja nol tahun memperoleh gaji sebesar Rp2.966.500. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun mendapat gaji sebesar Rp4.872.000.

Golongan X PPPK dengan masa kerja nol tahun menerima gaji Rp3.091.900. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun akan memperoleh gaji sebesar Rp5.078.000.

Baca Juga: Beredar Surat Pengangkatan CPNS untuk Honorer Lewat Formasi Khusus, Begini Penjelasan BKN

Golongan XI PPPK dengan masa kerja nol  gaji sebesar Rp3.222.700. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun mendapat gaji sebesar Rp5.292.800.

Golongan XII PPPK dengan masa kerja nol tahun memperoleh gaji sebesar Rp 3.359.000. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun akan menerima gaji sebesar Rp 5.516.800.

Golongan XIII PPPK dengan masa kerja nol tahun memperoleh gaji sebesar Rp 3.501.100. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun akan memperoleh gaji sebesar Rp 5.750.100.

Baca Juga: PELUANG EMAS! Bagi Mahasiswa Aktif, Perusahaan Otomotif PT MPM Buka Pendaftaran Beasiswa, Cek Syaratnya

Golongan XIV PPPK tanpa masa kerja nol tahun memperoleh gaji  Rp 3.649.200. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun menerima gaji sebesar Rp 5.993.300.

Golongan XV PPPK dengan masa kerja nol tahun memperoleh gaji sebesar Rp 3.803.500. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun akan memperoleh gaji sebesar Rp 6.246.900.

Golongan XVI PPPK tanpa masa kerja akan menerima gaji Rp3.964.500. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun akan memperoleh gaji sebesar Rp6.511.100.

Golongan XVII PPPK tanpa masa kerja nol tahun mendapat gaji Rp4.132.200. Sedangkan masa kerja maksimal 32 tahun akan memperoleh gaji sebesar Rp6.786.500. ***

Editor: Kalil Sadewo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x