Lewat Sebuah Video, Akhirnya Habib Rizieq Umumkan Rencana Pulang ke Indonesia dalam Waktu Dekat

- 27 Oktober 2020, 15:11 WIB
Habib Rizieq Shihab /Jurnal Gaya/
Habib Rizieq Shihab /Jurnal Gaya/ /

PR INDRAMAYU – Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab secara langsung mengumumkan rencana balik ke Indonesia dalam waktu dekat.

Dalam video berdurasi 1 menit 30 detik itu, Habib juga mengatakan, akan turut memboyong keluarganya ke Tanah Air, untuk melanjutkan perjuangan juga sempat diucapkannya.

Baca Juga: Pengguna iPhone Bersiap! Apple Umumkan Bakal Kenakan Pajak 10 Persen di Indonesia, Begini Jelasnya

"Insya Allah dalam waktu dekat ini, tidak lama lagi, saya sekeluarga akan kembali ke Indonesia, akan pulang ke Tanah Air, dan akan kembali berjuang bersama umat Islam di kita punya negeri tercinta," kata Habib Rizieq dalam unggahan video yang beredar di media sosial dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari RRI.co.id pada Selasa, 27 Oktober 2020.

Menurutnya, kondisi Indonesia sekarang memprihatinkan. Meskipun dengan segala keburukannya Indonesia merupakan tanah kelahirannya.

"Amin ya Rabbal Alamin, karena bagaimanapun juga Indonesia adalah negeri kita semua, Indonesia adalah Tanah Air kita, dan kita semua sangat mencintai kita punya negeri. Nah melihat kondisi kita punya negeri saat ini dalam kondisi yang sangat memprihatinkan," jelas dia.

Baca Juga: 'Denok' Meninggal Karena Covid-19, Tika Bravani Blak-blakan Cerita Alasan Dirinya Berhenti dari TOP

Ia juga mengatakan bahwa kondisi sekarang yang sangat memprihatinkan itu membutuhkan kepedulian dari setiap rakyat dan setiap bangsanya. Termasuk kepedulian perhatian dari para habaib, ulama, tokoh dan aktivis.

"Bagaimana supaya kita bisa bergandeng tangan, bahu-membahu menyelamatkan kita punya negeri dari keterpurukan, karena saat ini kita punya negeri," ucapnya.

Halaman:

Editor: Evi Sapitri

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x