Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Bunuh Diri, Pertama Kalinya Gagal Dicegah Petugas Rumah Sakit

- 9 September 2020, 13:48 WIB
Ilustrasi percobaan bunuh diri /pixabay
Ilustrasi percobaan bunuh diri /pixabay /

PR INDRAMAYU - Pasien pengidap Covid-19, TS (42) yang dirawat di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, dikabarkan tewas bunuh diri pada Selasa, 8 September 2020 malam.

Pasien berjenis kelamin pria itu melakukan aksinya dengan cara melompat dari tower tujuh lantai 17.

Sebelum melancarkan aksinya, pasien tersebut sempat dikabarkan hilang dan dicari-cari perawat.

Baca Juga: Pesannya Tak Langsung Direspon oleh Nella, Inul Daratista Kesal, Merasa Tak Dianggap

"Para perawat sempat melakukan pencarian ke seluruh kamar dan lantai di tower enam dan tujuh," ungkap sumber sebagaimana diberitakan Warta Ekonomi dengan judul 'Muncul Kasus Bunuh Diri Pertama di Wisma Atlet'.

Berdasarkan penuturan sumber, pencarian terhadap TS telah dimulai sejak pukul 20.00. Namun, hal itu kemungkinan sudah berlangsung sejak sore.

"Terus jam 22:00 beredar kabar, ada yang bunuh diri," ucapnya.

Baca Juga: Dapat Dukungan Hingga Bentuk BAKK, 'Semoga Ada Efek Positif, Barokah dan Bisa Jalin Kerjasama'

Tak lama setelah itu, jenazah TS ditemukan di lantai tiga, tepatnya di jalur menuju parkiran. Belum dapat diinformasikan, siapa yang pertama menemukan jenazah TS.

"Sekarang ketua tim tower tujuh lagi ngumpulin informasi kronologi dari para perawat, dokter, dan petugas," kata sumber.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x