Bachtiar Nasir: Tidak Kembalinya Habib Rizieq Justru Buat Kerugian Besar untuk Demokrasi Indonesia

- 25 Agustus 2020, 10:33 WIB
Habib Rizieq Shihab
Habib Rizieq Shihab /dok

PR INDRAMAYU - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Janon Rizieq Shihab hingga kini masih belum kembali ke Tanah Air.

Mantan Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Bachtiar Nasir mengatakan, tidak kembalinya Habib Rizieq Shihab justru membuat kerugian besar untuk demokrasi Indonesia.

Dirinya menilai Rizieq bahwa Rizieq merupakan sosok yang menjunjung tinggi demokrasi.

Baca Juga: Masih Akrab Berhubungan, Gisella Isyaratkan Gempi Todong Papa Gading untuk Liburan ke Bali

“Mungkin belum tahu persis siapa beliau. Kalau anda betul-betul menginginkan demokrasi di Indonesia, pastinya sangat menginginkan punya partner seperti Habib Rizieq,” tuturnya.

Bachtiar Nasir sebut Tanah Air mengalami kerugian besar terhadap demokrasi dengan tidak kembalinya Habib Rizieq Shihab ke Indonesia./FACEBOOK BACHTIAR NASIR
Bachtiar Nasir sebut Tanah Air mengalami kerugian besar terhadap demokrasi dengan tidak kembalinya Habib Rizieq Shihab ke Indonesia./FACEBOOK BACHTIAR NASIR

Pernyataan tersebut dikatakan Bachtiar Nasir dalam diskusi daring yang digelar Habib Rizieq Shihab Center (HRS Center) dengan tema Pemulangan IB HRS dari Pengasingan Politik, Minggu, 23 Agustus 2020.

“Hanya yang gagal paham saja yang menilai Habib Rizieq penganggu, penghambat demokrasi di Indonesia. Salah besar,” ujarnya seperti diberitakan Warta Ekonomi dengan judul 'Orang Indonesia yang Paling Merah Putih, Ya Habib Rizieq!'.

Baca Juga: Daftar Harga Emas Hari Ini Selasa, 25 Agustus 2020: Rp1.069.000 Sudah Dapat 1 Gram Antam

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x