Bansos PKH Tahap II Telah Cair, Berikut Total Bantuan yang Dikeluarkan Kemensos

- 18 April 2021, 16:18 WIB
Ilustrasi. Kementerian Sosial (Kemensos) mengabarkan jika bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) telah cair.
Ilustrasi. Kementerian Sosial (Kemensos) mengabarkan jika bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) telah cair. /pixabay.com/Ekoaung

PR INDRAMAYU - Kementerian Sosial (Kemensos) memberikan kabar terbaru tentang perkembangan bantuan sosial tunai Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap II yang telah dinantikan masyarakat.

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismahrini menuturkan jika PKH Tahap II tersebut telah disalurkan.

Menurutnya, sudah didistribusikan sejak awal Ramadhan 1442 Hijriah.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini 18 April 2021: Andin Menangis di Depan Aldebaran, Kenapa Ya?

Untuk jumlahnya Kemensos telah mencairkan PKH Tahap II itu sebesar Rp6,53 triliun.

Dengan penyaluran bansos PKH Tahap II itu artinya total bantuan sebesar Rp15,35 triliun telah disalurkan ke masyarakat.

"Pencairan bantuan ini untuk Tahap II, kebetulan bulan April. Jadi pas bersamaan dengan awal puasa," ujar Tri Rismahrini dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari jabar.antaranews.com, Minggu, 18 April 2021.

Baca Juga: Bukan Billy Syahputra, Denny Darko Ramal Jodoh Amanda Manopo: Ini Bukan Orang Sembarangan

Harapan Risma, bansos tersebut mampu membantu masyarakat ditengah naiknya kebutuhan bahan pokok terutama di bulan Ramadhan tahun 2021.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: ANTARA Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x