Siang Ini Buruh Bogor Tetap Berdemo Meski Bupati Ade Sudah Usul Perpu ke Presiden

- 16 Oktober 2020, 14:54 WIB
Ilustrasi demonstrasi.
Ilustrasi demonstrasi. /Freepik

PR INDRAMAYU - Buruh di Kabupaten Bogor Jawa Barat, tetap melakukan aksi demo penolakan UU Cipta Kerja yang akan dilakukan siang ini, 16 Oktober 2020 setelah pelaksanaan salat Jumat.

"Kami optimalkan penyampaian aspirasi itu sebuah perjuangan, kami tidak mematahkan semangat kawan-kawan di bawah," kata juru bicara antar serikat buruh Kabupaten Bogor, Sukmayana di Cibinong, Bogor, Jumat.

Diperkirakan akan ada 20.000 buruh dari 21 serikat di Kabupaten Bogor yang akan demo di Jalan Tegar Beriman, Cibinong, Bogor, khususnya di depan gerbang komplek Pemda Bogor.

Baca Juga: Obati Ketombe Kronis dengan 5 Bahan Alami Ini, Dijamin Hilang Seketika

Hal itu berlangsung sampai Bupati Bogor menemui para buruh yang terlibat aksi.

"Insya Allah selesai salat bupati akan menghampiri temen-temen yang menyampaikan aspirasi dan menyatakan sikap eksekutif," kata Ketua DPC Federasi Serikat Pekerja Logam, Elektronik, dan Mesin Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSP LEM SPSI) Kabupaten Bogor itu.

Diketahui, Bupati Bogor Jawa Bara Ade Yasin resmi bersurat ke Presiden Joko Widodo mengenai usulan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perpu) atas Undang-Undang (UU) Cipta Kerja, sebagai langkah membela kaum buruh.

Baca Juga: Film Animasi Peter Pan 'Disney' Dapat Nasihat Rasisme? Begini Penjelasannya

Menurutnya, pembelaan terhadap kaum buruh tersebut merupakan bentuk apresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor terhadap para buruh yang telah melakukan aksi penolakan UU Cipta Kerja secara kondusif di Cibinong, Bogor pada 9 Oktober 2020 lalu.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x