Bawa Pria Diduga ODGJ ke Pesantren, Dedi Mulyadi: Semoga Mang Iwan Lekas Sembuh

- 1 Maret 2021, 08:15 WIB
Dedi Mulyadi membawa pria diduga ODGJ ke sebuah pesantren untuk menjalani pengobatan dan mendoakannya agar lekas sembuh.
Dedi Mulyadi membawa pria diduga ODGJ ke sebuah pesantren untuk menjalani pengobatan dan mendoakannya agar lekas sembuh. /Dok. DPR

PR INDRAMAYU – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Dedi Mulyadi, membawa pria diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) ke pesantren bernama Iwan untuk diobati.

Pria diduga ODGJ yang dibawa ke pesantren tersebut adalah orang yang sama yang hampir menampar Dedi Mulyadi beberapa saat yang lalu.

Dalam menemui pria diduga ODGJ untuk dibawa ke pesantren tersebut, Dedi Mulyadi tidak sendirian, melainkan bersama sejumlah orang.

Baca Juga: Daftar 10 Kecamatan Tertinggi Positif Covid-19 di Bandung 1 Maret 2021, Coblong Nomor Satu

Dedi Mulyadi membagikan kabar tentang pria diduga ODGJ tersebut melalui akun Instagramnya, @dedimulyadi71.

“Kemarin, saya ditemani Ustaz Yanto dan kawan-kawan menemui Mang Iwan di kediamannya, Desa Pucung, Cikampek, Karawang,” tulisnya sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari unggahan yang diposting @dedimulyadi71.

Menurut Dedi Mulyadi, pada awalnya pihaknya tidak berniat untuk membawa pria diduga ODGJ tersebut ke pesantren.

Baca Juga: Sebelum Terlambat, Yuk Kenali Penyebab Terjadinya Nyeri Otot

“Awalnya, kami hanya ingin melihat kondisi terkininya,” tulis Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) tersebut.

Halaman:

Editor: Irwan Suherman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x