Hati-Hati saat Menyentuhnya dan Pahami Hal Ini Sebelum Putuskan Mengoleksi Tanaman Hias

- 27 Oktober 2020, 14:18 WIB
Ilustrasi tanaman hias gantung/Populer dan Menggemaskan, 9 Ide Unik untuk Taman Gantung/Pinterest
Ilustrasi tanaman hias gantung/Populer dan Menggemaskan, 9 Ide Unik untuk Taman Gantung/Pinterest /

Beberapa ciri yang menandai tanaman hias kita sedang sakit adalah munculnya bercak-bercak pada daun. Bercak tersebut diakibatkan oleh jamur. Jika penyebabnya adalah bakteri, dahan tersebut biasanya akan layu. Serangan penyakit terhadap tanaman terhitung lebih berat daripada hama.

Baca Juga: Astra Rilis Laporan Keuangan, Laba Bersih Otomotif Merosot hingga 70 Persen

“Serangan hama mudah terlihat karena makhluknya ada, sedangkan kalau penyakit, begitu muncul bakterinya dimana kita tidak tahu,” ujar profesor bidang ilmu penyakit tumbuhan tersebut.

Proses pengobatan yang dilakukan terhadap tanaman tidak serta merta akan menyembuhkan secara total. Pengobatan tersebut hanya bisa menekan laju perkembangiakan bakteri atau jamur tersebut.  Itu artinya baik jamur atau bakteri itu tidak mati atau hilang.

“Jika ada kesempatan yang baik, seperti masuknya musim hujan, bakteri akan berkembang biak lagi. Penyakitnya muncul lagi,” kata Tarkus.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Pandemi Telah Berakhir dan Covid-19 Adalah Flu Biasa? Begini Kebenarannya

Ahli di Departemen Hama dan Penyakit Tanaman itu merekomendasikan pemilik tanaman untuk melakukan tindakan pencegahan. Mengatur jarak tanam adalah salah satunya.

Selain itu, hendaknya tidak menanam tanaman secara homogen (sama). Hal ini dilakukan untuk mencegah penularan penyakit melalui tanaman homogen tersebut.

“Penyakit yang menyerang satu jenis tanaman tidak akan menyerang tanaman dengan jenis lainnya. Sebagai contoh tanaman mawar, maka bisa diselingi dengan menanam tanaman hijau. Penyakit pada mawar tidak akan menyerang ke tanaman hijau,” papar Tarkus.

Baca Juga: BKPM: Atasi Pengangguran 15 Juta Jiwa Tidak Mungkin dengan Penerimaan PNS Saja, Swasta Harus Masuk!

Halaman:

Editor: Evi Sapitri

Sumber: Unpad.ac.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah