Update Corona di Indonesia per 1 Juli 2020: Kasus Positif Harian Bertambah 1.385 Orang

1 Juli 2020, 17:17 WIB
Achmad Yurianto, Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19. Foto: Ist /

PR INDRAMAYU - Memasuki bulan ke-7, Pemerintah melalui Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Indonesia kembali mengumumkan update kasus virus corona di Indonesia pada Rabu sore, 1 Juli 2020.

Disampaikan langsung oleh juru bicara untuk Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan hingga saat ini jumlah korban yang diidentifikasi terpapar virus corona bertambah hingga 1.385 orang.

"Kita dapatkan kasus konfirmasi positif sebanyak 1.385 orang, sehingga totalnya menjadi 57.770 orang," ujarnya dalam kesempatan jumpa pers di Media Center di Jakarta, yang terkuat dalam laman resmi Covid.go.id.

Baca Juga: Resmi Dilamar Sang Kekasih, Nikita Willy Pamerkan Cincin Bertabur Brilian di Instagram

Sementara itu, untuk pasien yang dinyatakan sembuh dari pandemi, Yuri menuturkan jumlahnya bertambah sebanyak 789 orang.

"Kasus sembuh meningkat menjadi 789, sehingga totalnya menjadi 25.595 orang," tuturnya.

Adapun jumlah pasien yang dinyatakan meninggal dunia saat ini mengalami penambahan sebanyak 58 orang, sehingga total keseluruhan untuk saat ini mencapai angka 2.934 orang.

Baca Juga: Saling Unfollow dan Hapus Foto di Instagram, Kabar Perceraian Laudya Cynthia Bella Terjawab Sudah

"Lalu untuk pasien yang meninggal 58 orang, sehingga totalnya menjadi 2.934 orang," tambah Yuri.

Meningkatnya kasus corona ini tentu membuat hampir semua bidang harus bertekuk lutut, yang paling terasa perekonomian.

Kondisi perekonomian Indonesia, layaknya negara-negara lain, mengalami tekanan yang luar biasa sebagai dampak dari pandemi global Covid-19.

Baca Juga: Ridwan Kamil Respons Kasus Rhoma Irama, Rakyat Dangdut: Jangan Ganggu Raja Kami!

Estimasi perekonomian di negara-negara maju seperti Amerika, Inggris, Jerman, Prancis, dan Jepang merosot sangat tajam. 

Perekonomian Indonesia pun diperkirakan mengalami kemerosotan hingga 3,8%, berdasarkan indikator-indikator yang dapat dilacak oleh Kementerian Keuangan.

Bantuan biaya penanganan Covid-19 sejumlah Rp695,2 triliun diberikan oleh pemerintah. 

Namun pemulihan kondisi perekonomian tetap bergantung pada kepatuhan protokol kesehatan oleh para pelaku ekonomi.***

 

 

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Covid.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler