PSS Sleman Waswas Hadapi 4 Pemain Asing PSIS, Ini yang Akan Dilakukan Seto Nurdiantoro di Laga Besok Malam

- 23 Juni 2022, 22:41 WIB
Jelang Bentrok Kontra PSIS Semarang di Piala Presiden 2022 Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro Inginkan Hal Ini
Jelang Bentrok Kontra PSIS Semarang di Piala Presiden 2022 Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro Inginkan Hal Ini /Twitter @PSSleman

INDRAMAYUHITS – Pelatih Kepala PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro sepertinya waswas menghadapi PSIS Semarang, terutama melihat para pemain asing lawan.

Mantan pemain PSIS itu melihat, komposisi lengkap pemain asing PSIS yang terdiri dari Taisei Marukawa, Carlos Fortes, Alie Sesay dan Jonathan Cantillana bakal merepotkan pertahanan.

Dalam tiga pertandingan PSIS, para pemain asing memiliki peran besar dalam mencetak gol-gol ke gawang lawan.

Baca Juga: Persib Sebaiknya Tidak Ketemu PSIS di Perempat Final Piala Presiden 1 Juli Nanti

Karena itu Seto Nurdiyantoro tak pasang target muluk-muluk menghadapi PSIS di lanjutan Piala Presiden, Jumat malam 24 Juni 2022.

Menghadapi PSIS Semarang yang sedang dalam tren positif di Piala Presiden, Coach Seto mengaku menyiapkan startegi khusus, terutama untuk meminimalisir tekanan.

“Artinya kekuatan mereka cukup bagus. Kami mencoba meminimalisir kekuatan-kekuatan tim lawan. Marukawa dan Fortes merupakan kekuatan sendiri bagi tim PSIS,” ungkap Seto Nurdiantoro.

Baca Juga: KODE POLITIK! Kejutan Rakernas PDIP, Ganjar Pranowo Hadir dan Dapat Tugas Khusus Baca Rekomendasi, Ini Isinya

PSS Sleman, lanjut dia, akan mencoba melakukan antisipasi dengan memperkuat komposisi materi pemain yang ada.

“Kami mencoba untuk mengantisipasi dengan kemampuan kita dengan materi pemain yang ada,” kata dia.

Melakoni pertandingan ketiga di Grup A Piala Presiden 2022, penggawa PSS Sleman sudah ditunggu PSIS Semarang yang saat ini sedang dalam tren positif.

Baca Juga: Persija Kedatangan Amunisi Baru, Duet Michael Krmnchik dan Ondrej Kudela Dinantikan The Jakmania

Jika melihat hasil pertandingan di Piala Presiden 2022, sebenarnya PSS Sleman juga memiliki tren positif, dengan poin 4 dari sekali menang dan satu kali ditahan imbang lawan.

Dan, tantangan sesungguhnya PSS Sleman adalah saat bertemu PSIS Semarang, besok malam. Jika bisa mengalahkan Laskar Mahesa Jenar, maka akan menyamai perolehan nilainya yan kini berada di puncak.

Bahkan PSS Sleman berpotensi menyalip PSIS jika menang pada pertandingan besok, karena jumlah laga yang dilakoni baru dua kali, sedangkan lawannya tiga kali.

Baca Juga: Jika Merasa Dizalimi, KPK Beri Saran Bendahara Umum PBNU Mardani H Maming Lakukan Ini

Seto Nurdiyantoro mengungkapkan, menghadapi PSIS timnya diuntungkan dengan waktu persiapan yang lebih panjang.

Mengenai persiapan, pihaknya memiliki persiapan kurang lebih seminggu, dengan mempersiapkan kondisi fisik, taktik dan strategi.

“Saya pikir PSIS adalah tim yang solid dengan kedalaman tim yang cukup mumpuni dengan rotasi-rotasi pemain yang tidak bermasalah,” ujarnya dilansir laman PSS Sleman.

Baca Juga: Tiga Cara Mudah Copy Paste Konten dari Instagram, Bisa via Laptop atau Handphone

PSS membawa 26 pemain, ada beberapa pemain yang kurang fit sembari menunggu rekomendasi dari tim medis.

Coach Seto berharap semuanya dalam kondisi prima serta bisa dimainkan meladeni PSIS Semarang.

“Kami ingin lolos, tentunya harus memenangkan pertandingan. Saya pikir PSIS sendiri dalam posisi nyaman di klasemen, namun masih ada potensi lolos dari klub lain. Harapannya kedua tim menjadikan jalannya pertandingan seru dan menghibur penonton,” ungkap dia.

Baca Juga: Sadio Mane Hengkang dari Liverpool, Kejayaan Dinasti Trio Firmansah Runtuh

Sejauh ini sudah dua laga dilalui Laskar Sembada dengan komposisi pemain yang berbeda, karena langka rotasi yang dilakukan Seto.

“Kami juga belum tahu karena kondisi fisik beberapa pemain sedikit bermasalah, yakni Riki, Puwaka dan Maslac. Harapannya mereka bisa bermain,” sambung Seto.

Bagaimana dengan kehadiran Valente dalam rombongan pemain jelang hadapi PSIS? Seto tak bisa menjanjikan untuk diturunkan, karena tengah fokus pada peningkatan kebugaran fisik pemain asal Paredes, Portugal itu.

Baca Juga: CEK FAKTA: Indonesia Mendadak Dapat Tambahan Kuota Haji 2022 Sebanyak 10 Ribu, Begini Penjelasan Kemenag

Dikatakan, sang pemain baru beberapa hari bergabung dan butuh adaptasi dengan tim, karena kondisi fisiknya belum memungkinkan untuk dimainkan.

“Namun kita lihat nanti apakah diturunkan atau tidak. Dari sisi teknis dia bagus karena pemain yang lain membantu beradaptasi. Untuk Kim dan Saddam tidak kita bawa karena dalam kondisi pemulihan cidera,” kata dia.

Klasemen Sementara Grup A

1. PSIS Semarang 7 poin dari 3 kali main

2. PSS Sleman 4 poin dari 2 kali main

3. Persita Tangerang 3 Poin dari 3 kali main

4. Dewa United 1 poin dari 2 kali main

5. Persis Solo 1 poin dari 2 kali main. ***

 

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: pssleman.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah