UPDATE INFO HAJI: Dijaga Ketat Askar, Pasca Pandemi Covid-19 Jamaah Haji Tak Bisa Cium Hajar Aswad

- 3 Juni 2022, 20:34 WIB
pemandangan yang tak biasa tampak di sekitar Masjidil Haram, Mekkah, yakni ketatnya penjagahan yang dilakukan oleh askar.
pemandangan yang tak biasa tampak di sekitar Masjidil Haram, Mekkah, yakni ketatnya penjagahan yang dilakukan oleh askar. /Kemenag

INDRAMAYUHITS – Tahapan ibadah haji sudah berlangsung. Persiapan di Arab Saudi dan Tanah Air pun sudah dilakukan.

Di antara pemandangan yang tak biasa tampak di sekitar Masjidil Haram, Mekkah, yakni ketatnya penjagahan yang dilakukan oleh askar.

Jarak sekitar 2 meter dari posisi Kakbah dipasang pembatas warna putih yang tebalnya sekitar 1 meter.

Baca Juga: Rutin Amalkan Ini Jika Ingin Keluar dari Kesulitan Ekomomi dan Rizki yang Berkah Kata Habib Luthfi Bin Yahya

Pemandangan itu tak ada sebelumnya, sehingga banyak yang menduga pasca pandemi Covid-19 ada kebijakan yang diterapkan Kerajaan Arab Saudi.

Banyak yang meyakini, musim haji tahun ini jamaah tidak diperbolehkan menyentuh atau mencium Hajar Aswad.

Dilansir Indramayu Hits dari laman Kemenag, 3 Juni 2022, tim jurnalis Media Center Haji (MCH) yang tengah menunaikan umrah melaporkan, pengamanan di sekeliling Kabah, Masjidilharam, Mekkah, masih terlihat ketat, termasuk di titik Hajar Aswad.

Baca Juga: Embarkasi Haji Indramayu Hampir Rampung, Bisa Dipakai Musim Haji Tahun Ini?

Sejumlah Askar atau tentara penjaga 24 jam penuh menjaga salah satu sudut Kakbah ini agar tidak tersentuh jamaah.

Pemandangan ini terlihat sejak Kamis 2 Juni 2022. Tak hanya di titik Hajar Aswad, seluruh bagian Kabah juga tak bisa dipegang para jemaah karena diberi pembatas berikut para Askar yang siaga berjaga.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah