Lulus SMA Bisa Dapat Duit dari Kartu Prakerja, Simak Penjelasannya

25 Juni 2022, 15:49 WIB
Ilustrasi - Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 34 dibuka, penuhi syarat lalu daftar dan dapatkan insentif Rp 2,4 Juta untuk lulusan SMA maupun SMK. /Tangkap Layar Instagram/@prakerja.go.id

INDRAMAYUHITS--Saat ini masyarakat Indonesia yang baru lulus SMA sudah bisa mendaftarkan dirinya untuk kartu prakerja.

Tentunya ini adalah kabar baik bagi masyarakat dan terlebih yang baru lulus SMA/SMK/MA sederajat.

"Sambil mengisi waktu kosong, mending daftar Kartu Prakerja. Jadi buat yang belum lolos SBMPTN jangan khawatir ya, isi waktu bermanfaat untuk menjelaskan lebih lanjut tentang pembukaan gelombang tinggal klik 'Gabung Gelombang'," tulis akun resmi @prakerja.go.id

Baca Juga: Kiper Fitrul Dwi Rustapa Bermain Bagus, Persib Tenang Meski Teja Paku Alam Masih Berkutat dengan Cedera

Dilansir oleh Indramayuhits dari halaman Instagram @prakerja go.id, jika Anda sudah berumur 18 tahun maka sudah bisa mendaftarkan diri ke program prakerja.

Sementara untuk yang masih terdaftar sebagai siswa atau pelajar bisa menghubungi kemendikbud untuk melakukan pembaruan data.

Kemendikbud bisa dihubungi melalui 4 cara yaitu :

Baca Juga: Persija Rombak Total Formasi Pemain, Borneo FC Makin Berat Pertahankan Tiket Perempat Final

1. Hubungi call center 177
2. Kirim e-mail ke pengaduan@kemdikbud.go.id
3. Chat langsung lewat portal ult.kemdikbud.go.id Lapor melalui portal kemdikbud.lapor.go.id
4. Kontak media sosial Unit Layanan Terpadu Kemendikbud @ult_kemdikbud di Twitter, Instagram , dan Facebook

Untuk info lebih lengkapnya anda bisa bisa menghubungi akun atau website kartuprakerja.co.id

Demikian penjelasan tentang kartu prakerja untuk yang baru lulus SLTA sederajat. ***

Editor: Wardoyo Kartorejo

Sumber: prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler