Persija Rombak Total Formasi Pemain, Borneo FC Makin Berat Pertahankan Tiket Perempat Final

- 25 Juni 2022, 14:46 WIB
Persija Jakarta vs Borneo FC Piala Presiden hari ini.
Persija Jakarta vs Borneo FC Piala Presiden hari ini. /Instagram.com/@persija

INDRAMAYUHITS – Misi tuan rumah Borneo FC untuk mengamankan tiket perempat final Piala Presiden diganggu Persija.

Hadapi Persija di matchday ketiga bisa dibilang tidak menguntungkan bagi Borneo FC, pasalnya Thomas Doll akan memainkan formasi terbaiknya.

Hadapi Borneo FC, skuad Persija dipastikan berbeda dengan ketiga menjalani laga melawan RANS Nusantara FC dan Barito Putera.

Baca Juga: Persija Jorjoran Beli Pemain Mahal Eropa, Nama Marco Simic Langsung Tenggelam, Yuk Intip Kabarnya!

Di dua laga sebelumnya Persija menurunkan pemain muda atau lapis kedua dan dapat dengan mudah dikalahkan RANS Nusantara FC dan Barito Putera.

Giliran menghadapi tuan rumah, Persija justru memainkan semua tim intinya yang mayoritas para pemain senior.

Untungnya, Persija tidak memainkan dua punggawa asing anyar saat menghadapi Borneo FC, karena baik Ondrej Kudela maupun Michael Kmrencik masih harus menjalani pemulihan stamina pasca kedatangannya dari negara asal, Republik Ceko.

Baca Juga: FANTASTIS! Video Musik Lalisa Milik Lisa Blackpink Tembus 500 Juta Viewers di Youtube

Persija Jakarta akan hadapi tuan rumah Borneo FC pada lanjutan Piala Presiden grup B di stadion Segiri samarinda, Pada 25 Juni 2022.Pukul 20.30 WIB.

Pertaruhan sebagai klub besar tim Macan Kemayoran akan diuji oleh tuan rumah Borneo FC.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x