Antisipasi Dampak PPKM Darurat, Diskon Listrik Diperpanjang dengan Total Anggaran Mencapai Rp9,49 Triliun

- 23 Juli 2021, 17:31 WIB
Pemerintah kembali memberikan diskon listrik bagi masyarakat dengan total anggaran Rp9,49 triliun, merespon dari dampak PPKM.
Pemerintah kembali memberikan diskon listrik bagi masyarakat dengan total anggaran Rp9,49 triliun, merespon dari dampak PPKM. /Tangkapan layar @pln

PR INDRAMAYU – Kabar baik bagi masyarakat Indonesia, Perusahaan Listrik Negara (PLN) akhirnya memperpanjang diskon listrik.

Kebijakan diskon listrik ini diberikan oleh pihak PLN dalam rangka mengantisipasi dampak kebijakan PPKM Darurat.

Keputusan perpanjangan diskon listrik ini dilakukan hingga Desember 2021.

Baca Juga: Update Transfer Raphael Varane ke Man Utd, sang Pemain Datang ke Tempat Latihan Real Madrid

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com melalui unggahan @indonesiabaik.id, relaksasi yang diberikan sampai akhir tahun 2021 ialah meliputi diskon tarif listrik dan pelaksanaan pembebasan biaya beban atau abonemen.

Adapun data tambahan anggaran yakni sebesar Rp1,91 triliun dan menyasar hingga 32,6 juta pelanggan.

Sementara besaran diskon yang akan diberikan untuk masyarakat ialah sebanyak 50 persen untuk golongan rumah tangga.

Baca Juga: Jadwal Tayang Drama Korea Blue Birthday Episode 1 hingga 16, Catat Tanggalnya Jangan Sampai Ketinggalan!

Hal ini juga berlaku untuk golongan bisnis kecil dan industri kecil.

Potongan diskon listrik sebesar 50 persen berlaku jika penggunaan dayanya sebesar 450 VA.

Sementara untuk golongan rumah tangga dengan daya 900 VA bersubsidi dikenakan besaran diskon sebanyak 25 persen.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea The Devil Judge Episode 7, Kim Ga On dan Kang Yo Han Mengalami Tekanan Batin

Besar kedua jenis diskon tersebut juga berlaku pada pemakaian listrik maksimal setara 720 jam menyala.

Dikson listrik akan diterima oleh masyarakat secara pascabayar dan prabayar.

Diskon listrik untuk pascabayar akan diterima saat pembayaran rekening listrik.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta Malam Ini: Sumarno Beri Tahu Klu Kecelakaan yang Menimpa Dirinya, Elsa Panik!

Sedangkan diskon untuk prabayar akan otomatis diterima saat pembelian token listrik.

Semulanya diskon listrik seharusnya berakhir pada September 2021.

Total alokasi anggaran diskon listrik awalnya hanya sebesar Rp7,58 Triliun.

Dengan perpanjangan diskon listrik ini, maka total alokasi anggarannya menjadi sebesar Rp9,49 Triliun.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Instagram @indonesiabaik.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x