Turun 41,4 Persen, 171.358 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Saat H-7 Lebaran 2021

- 8 Mei 2021, 16:15 WIB
Sebanyak 171.358 kendaraan dilaporkan Jasa Marga meninggalkan Jakarta Bogor Tangerang dan Bekasi (Jabotabek) pada H-7 Lebaran 2021.
Sebanyak 171.358 kendaraan dilaporkan Jasa Marga meninggalkan Jakarta Bogor Tangerang dan Bekasi (Jabotabek) pada H-7 Lebaran 2021. /Portal Bandung Timur/Neni Mardiana/

PR INDRAMAYU - Pada H-7 lebaran 2021, sebanyak 171.358 kendaraan dilaporkan Jasa Marga meninggalkan Jakarta Bogor Tangerang dan Bekasi (Jabotabek).

Dilaporkan Jasa Marga, sebanyak 171.358 kendaraan tersebut menuju arah Timur, Barat dan Selatan.

Sementara itu, Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Dwimawan Heru menyebut bahwa angka itu turun 41,4 persen.

Baca Juga: Prediksi Hellas Verona vs Torino di Liga Italia, Andrea Belotti Diandalkan untuk Penyelesaian Akhir

Dwimawan Heru menyebut, biasanya pada lalu lintas normal kendaraan yang keluar sebanyak 292.522 unit.

"Angka ini turun 41,4 persen dari lalu lintas (lalin) normal sebesar 292.522 kendaraan," kata Dwimawan Heru, Sabtu, 8 Mei 2021, seperti dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari PMJ News.

Pada periode larangan mudik lebaran 2021 tanggal 6 Mei 2021 sampai 17 Mei 2021, Jasa Marga mengimbau Pelaku Perjalanan Dalam Negeri (PPDN) kategori dikecualikan melengkapi dokumen persyaratan yakni Surat Izin Keluar Masuk (SIKM).

Baca Juga: Dari yang Tak Dibayar hingga Perusahaan Tak Mampu Bayar, Ribuan Laporan THR Lebaran 2021 Diterima Kemnaker

Selain itu hasil tes RT-PCR maks 3x24 jam per hasil negatif tes rapid antigen maksimal selama 2x24 jam per hasil negatif Genose C19 sebelum hari keberangkatan.

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah