Pandemi Covid-19 Beri Dampak Nyata Bagi Perekonomian, Fadli Zon Sebut Sektor Pertanian Selamatkan Krisis

- 4 Mei 2021, 15:30 WIB
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon mengungkapkan bahwa pandemi Covid-19 memberi dampak nyata bagi perekonomian di Indonesia.
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon mengungkapkan bahwa pandemi Covid-19 memberi dampak nyata bagi perekonomian di Indonesia. /Instagram.com/@fadlizon

Menurut dia, bila dibandingkan dengan dua sektor terbesar lainnya, yaitu manufaktur dan perdagangan, sektor pertanian juga tercatat mengalami peningkatan paling positif.

“Makanya tidak berlebihan dampak pandemi terhadap perekonomian kita cukup tertolong oleh daya tahan sektor pertanian,” kata Fadli Zon.

Fadli Zon juga mengatakan, banyak orang kehilangan pekerjaan dari sektor perkotaan, sama seperti kejadian krisis moneter tahun 1998.

Baca Juga: Dinyatakan Positif, Ini Alasan Vokalis Band Mental Deadsquad Daniel Mardhany Gunakan Narkoba Jenis Benzo

Pada saat itu, sektor pertanian tetap menjadi penolong perekonomian bangsa Indonesia.

“Apalagi, seiring berkembangnya kemajuan teknologi banyak pekerjaan yang bisa digunakan melalui desa,” ujarnya.

Selain itu, dengan hadirnya peluang e-commerce dapat memberikan peluang pada pertumbuhan pertanian dan pendapatan petani.

Baca Juga: Covid-19 B1617 Masuk Indonesia, Kemenkes Telusuri Asal Mula WNI Tertular

Namun, pada tahun 2016 hingga tahun 2018, pangsa ekspor di sektor pertanian mengalami penyusutan, di masa pandemi ini sektor pertanian justru mengalami peningkatan.

Menurut BPS, pada Maret 2021, ekspor sektor pertanian mengalami peningkatan hingga dua digit, yakni mencapai 0,39 miliar dolar AS.

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: YouTube Fadli Zon Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah