Kritikan Pedas Maruf Amin untuk Presiden Jokowi Buat Rocky Gerung Kaget: Selama Ini Dianggap Ban Serep

- 27 April 2021, 16:33 WIB
Wakil Presiden Indonesia Maruf Amin.
Wakil Presiden Indonesia Maruf Amin. /Twitter @Kiyai_MarufAmin/

Rocky Gerung menilai bahwa Maruf Amin merupakan sosok terpelajar yang mengerti ilmu sosial dan demokrasi yang tentunya memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda dengan Presiden Jokowi.

“Pak Maruf Amin itu orangnya secara dimensi politiknya dia diam, tetapi secara dimensi intelektual jalan terus,” ungkap Rocky Gerung.

Baca Juga: Bantah KRI Nanggala 402 Tenggelam Akibat Kelebihan Muatan, TNI AL: Tidak Benar dan Tidak Berdasar

Jadi, menurut Rocky Gerung, rendahnya indeks demokrasi tersebut telah membuat kegusaran hati dan pikiran Maruf Amin.

Selain itu, Rocky Gerung meminta kepada masyarakat Indonesia untuk memberikan apresiasi kepada Maruf Amin.

Menurut Rocky Gerung, momen ini merupakan momen yang ditunggu masyarakat Indonesia.

Baca Juga: 7 Golongan yang Berhak Menerima Fidyah, Salah Satunya Anak Yatim

Rocky Gerung menyebut, kritik pedas yang dilayangkan Maruf Amin ke Jokowi tersebut telah menunjukkan jati dirinya sebagai seorang Guru Besar.

“Jadi, sebenernya Jokowi enggak perlu ada KSP di kabinetnya, minta saja Maruf Amin untuk bertindak sebagai wakil presiden sekaligus KSP nya,” tutur Rocky Gerung.

Rocky Gerung menilai bahwa Maruf Amin telah berhasil membuktikan kepada publik dengan dirinya mulai angkat bicara untuk mengevaluasi masalah politik dan sosial di Indonesia khususnya dalam memonitori indeks-indeks demokrasi dan HAM.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x