Dukung Indonesia Maju, Presiden Jokowi Gencar Bangun Infrastuktur Menuju Peradaban Baru

- 24 Maret 2021, 14:33 WIB
Presiden Jokowi saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara untuk meresmikan terminal bandara Kuabang.
Presiden Jokowi saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara untuk meresmikan terminal bandara Kuabang. /Instagram.com/jokowi/

PR INDRAMAYU – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menyatakan bahwa pembangunan infrastuktur yang ada di seluruh wilayah Indonesia akan dilakukan secara merata.

Pembangunan infrastuktur tersebut juga bukan hanya sekedar membangun atau membuat sebuah bangunan secara fisik akan tetapi diharapkan dapat menjadi pendorong peradaban baru bagi masyarakat Indonesia.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Antara, hal tersebut disampaikan Presiden Joko Widodo saat berkunjung ke Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara untuk meresmikan terminal bandara Kuabang.

Baca Juga: Jadi Petinggi Startup, Pangeran Harry: Fokus Kesehatan Mental Bisa Membuka Potensi Diri

Dalam kunjungan kerja itu Presiden Jokowi didampingi oleh beberapa perwakilah dari kementerian terkait seperti Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan beberapa pejabat di wilayah tersebut.

“Infrastuktur itu adalah membangun peradaban ini yang sering tidak kita sadari, bahwa infrastuktur membangun peradaban,” ujar Presiden Jokowi dalam kunjungan kerjanya.

Tidak dipungkiri, kebanyakan masyarakat Indonesia memang menyadari bahwa sejak kepemimpinan Presiden Jokowi, telah banyak terjadi perubahan yang ada di beberapa wilayah seperti salah satunya adalah gencarnya dilakukan pembangunan infrastuktur untuk mendukung produktivitas suatu wilayah.

Baca Juga: Seperti Takdir Kita yang Tulis, Single Pertama Nadin Amizah Sebelum Rilis Mini Album

“Banyak yang bertanya kepada saya kenapa infrastuktur menjadi fokus dalam pembangunan di negara kita Indonesia sekarang ini. Perlu saya sampaikan bahwa infrastuktur bukan hanya fisiknya, tetapi banyak hal yang akan muncul dan berkembang karena dibangunnya infrastuktur,” ujar Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi menggambarkan sebuah peradaban baru yang segera muncul di Kabupaten Halmahera Utara dengan dibangunnya sebuah terminal bandara.

Ia menggambarkan bahwa kedisplinan waktu dalam menggunakan jasa penerbangan melalui fasilitas bandara akan menjadi sebuah peradaban baru.

Baca Juga: The Falcon and the Winter Soldier Dinobatkan sebagai Serial dengan Episode Perdana yang Paling Banyak Ditonton

“Misalnya sekarang ada bandara artinya apa? Kita disiplin harus tepat waktu karena datang ke bandara untuk terbang ke kota lain dan jamnya sudah ditentukan kalau tidak akan ditinggal pesawat, itu juga membangun kedisiplinan baru, membangun peradaban,” ujar Presiden Jokowi menjelaskan peradaban yang dimaksud.

Presiden Jokowi berharap dengan adanya pembangunan yang dilakukan di seluruh wilayah Indonesia dapat diapresiasi masyarakat sekitar dengan menjaga dan mendukung operasional pembangunan tersebut.  

Beberapa infrastuktur yang dibangun di Indonesia seperti salah satunya Bandara Kuabang diharapkan dapat menciptakan daya saing sehingga wilayah Maluku Utara khususnya Kabupaten Halmahera Utara dapat berkompetisi dengan daerah lainnya.

Baca Juga: Kongres HMI di Surabaya Ricur hingga Sebabkan Kaca Pecah, Sidang Diskors Sementara

Selain itu, bentuk pembangunan yang dilakukan secara merata di Indonesia merupakan bukti dari pengamalan Pancasila yaitu keadilan sosial, persatuan Indnesia, dan kesatuan Indonesia.

Bandara Kuabang yang baru selesai dibangun dan diresmikan merupakan alternatif operasional dari Bandara Sultan Babullah yang berada di Ternate.

Nantinya bandara tersebut akan melayani penumpang umum dan barang-barang dari perusahaan pertambangan PT Nusa Halmahera Minerals.***

 

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah