Sejarah Hari Ini: 22 Februari, Presiden Soeharto Resmikan Masjid Istiqlal

- 22 Februari 2021, 10:47 WIB
Potret Masjid Istiqlal yang telah direnovasi. Masjid Istiqlal akan dijadikan sebagai lokasi untuk pengadaan pendidikan kader ulama perempuan pertama di Indonesia.*
Potret Masjid Istiqlal yang telah direnovasi. Masjid Istiqlal akan dijadikan sebagai lokasi untuk pengadaan pendidikan kader ulama perempuan pertama di Indonesia.* /ANTARA/M Risyal Hidayat

PR INDRAMAYU - Tepat hari ini tahun 1978 Presiden Soeharto meresmikan Masjid Istigqla yang merupakan masjid terbesar di Asia Tenggara.

Istiqlal sendiri dirancang langsung oleh anak pendeta dari Tapanuli, Sumatera Utara, Friedrich Silaban di era Presiden Soekarno.

Nama Istiqlal diambil dari Bahasa Arab yang artinya merdeka.

Baca Juga: Pemenang Hadiah Sastera Rancage 2021 Supali Kasim: 3 Penunjang Bahasa Indramayu Belum Sinergis

Dikutip Pikiran-Rakyat-Indramayu.com dari istiqlal.or.id pada Senin, 22 Februari 2021, idenya muncul setelah Menteri Agama RI pertama KH. Wahid Hasyim dan ulama lainnya mengusulkan untuk mendirikan masjid sekaligus sebagai simbol kebanggaan usai Tanah Air terbebas dari belenggu penjajahan.

Agar impian itu terwujud, Yayasan Masjid Istiqlal digaungkan untuk kali pertama.

Dari sanalah, Ketua Yayasan Masjid Istiqlal, Tjokroaminoto perlahan mulai mewujudkan ide pendirian bangunan masjid usai mengumpulkan 200 tokoh Islam. Ide ini lalu disampaikan ke Presiden Soekarno.

Baca Juga: Prakiraan Hujan Indonesia 22-23 Februari 2021: Kalsel, Kaltim, Kaltara Berpotensi Hujan Sedang

Gayungpun bersambut, Soekarno menyetujui usulan tersebut dan tahun 1954 dimulailah proyek pengerjaan yang ditandai dengan pengumuman sayembara maket Istiqlal.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: ANTARA istiqlal.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x