Agar Masyarakat Indonesia Bisa Umrah, Ma'ruf Amin Sampaikan Permintaan untuk Menkes dan Gus Yaqut

23 April 2021, 20:30 WIB
Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin meminta Menkes Budi Gunadi Sadikin dan Gus Yaqut untuk melobi China dan Arab Saudi, Wapres berharap masyarakat segera umrah. /Instagram/@kyai_marufamin.

PR INDRAMAYU - Juru Bicara Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres) Ma'ruf Amin, Masduki Baidlowi, menuturkan bahwa orang nomor dua di Indonesia itu meminta Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin dan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut untuk melobi negara China dan Arab Saudi terkait vaksinasi Covid-19.

Dikatakan oleh dia bahwa, Ma’ruf Amin meminta Menkes melobi China ihwal sertifikasi vaksin Sinovac dari Badan Kesehatan Dunia (WHO).

Sementara Gus Yaqut menurutnya diminta oleh Ma’ruf Amin untuk melobi Arab Saudi.

Adapun permintaan tersebut agar bisa memberi izin vaksin Sinovac sebagai syarat perjalanan umrah calon jemaah yang akan menjalankan ibadah di Tanah Suci.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sabtu 24 April 2021, Aries Dapatkan Banyak Uang, Gemini Tersesat Kenangan Masa Lalu

Permintaan Wapres tersebut dilakukan terkait dengan kebijakan Pemerintah Arab Saudi.

Pemerintah Arab Saudi menetapkan bahwa, pihaknya mengizinkan ibadah umrah dengan syarat.

Adapun syarat terkait izin ibadah umroh itu, yakni calon jemaah telah disuntik vaksin yang disertifikasi WHO.

"Wakil Presiden telah meminta Menkes dan Menag untuk melakukan lobi ke pemerintah Arab Saudi serta China terkait dengan persoalan vaksin Sinovac,” kata Masduki Baidlowi, Jumat, 23 April 2021, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari PMJ News.

Baca Juga: Salah Satunya Jus Buah Buatan, Inilah Makanan yang Harus Dihindari Selama Berpuasa Ramadhan

Dia juga menuturkan bahwa, Wapres juga mendorong Pemerintah China agar secepatnya memproses sertifikasi vaksin dari WHO.

"Yang diminta Wapres juga termasuk dengan bagaimana Pemerintah Indonesia mendorong China untuk secepatnya memproses agar WHO memberikan sertifikasi vaksin Sinovac,” katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Jubir Wapres itu juga menyebut bahwa, permintaan orang nomor dua di Indonesia itu agar masyarakat yang telah disuntik vaksin Covid-19 bisa segera menjalankan ibadah umrah.

Selain itu juga pada pelaksanaan ibadah umrah tanpa ada hambatan.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler