Update Covid-19 Indonesia 6 Maret 2021, 147.172 Orang Dirawat karena Terinfeksi virus Corona

6 Maret 2021, 18:35 WIB
Update kasus Covid-19 Indonesia Sabtu 6 Maret 2021 sore WIB. /Pixabay/TheDigitalArtist

PR INDRAMAYU - Virus Corona telah menyebar di beberapa Wilayah Indonesia selama setahun terakhir.

Berdasarkan data dari Pusat Informasi Covid-19 Jawa Barat, hingga hari ini Sabtu, 6 Maret 2021, akumulasi Covid-19 di Indonesia sebanyak 1.373.836 orang.

Angka akumulasi Covid-19 di Indonesia itu bertambah sebanyak 5.767 orang dari hari sebelumnya.

Baca Juga: Sentuh 219.940 Kasus, Berikut Data Terbaru Covid-19 Jawa Barat Sore Ini 6 Maret 2021

Sebanyak 147.172 orang dalam perawatan karena terinfeksi virus Corona di Indonesia hingga hari ini, Sabtu, 6 Maret 2021.

Angka itu berkurang sebanyak 1.184 orang dari hari sebelumnya.

Sementara itu, pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh dari paparan virus Corona di Indonesia bertambah sebanyak 6.823 orang dari hari sebelumnya.

Baca Juga: Sentuh 219.940 Kasus, Berikut Data Terbaru Covid-19 Jawa Barat Sore Ini 6 Maret 2021

Sehingga akumulasi pasien sembuh karena Covid-19 di Indonesia hingga Sabtu, 6 maret 2021 sore WIB mencapai 1.189.510 orang.

Adapun pasien Covid-19 di Indonesia yang meninggal dunia hingga hari ini, Sabtu, 6 Maret 2021 sore WIB sebanyak 37.154 orang.

Angka kematian karena Covid-19 di Indonesia itu bertambah sebanyak 128 orang dari hari sebelumnya.

Baca Juga: 4 Alasan Sains yang Ungkapkan Faktor Orang Asia Lebih Awet Muda, Salah Satunya Gen

Berbagai langkah telah dilakukan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah guna menekan angka penyebaran Covid-19.

Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah yakni pelaksanaan vaksinasi Covid-19.

Selain itu, Pemerintah juga menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di beberapa wilayah.

Baca Juga: AHY Buka Suara Soal KLB Demokrat di Sumut: Jelas Tidak Sah, Ilegal

Demi memutus mata rantai penularan Covid-19 di negeri ini, jangan lupa terapkan protokol kesehatan.

Jaga diri dengan lakukan protokol kesehatan, karena tak hanya bermanfaat untuk diri sendiri tetapi juga untuk lindungi keluarga dan orang-orang sekitar.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Pusicov

Tags

Terkini

Terpopuler