Kasus Covid-19 Melonjak, Harga Minyak pun Anjlok, Kerugian Semakin Parah

- 27 Oktober 2020, 13:59 WIB
Tiga Negara Singgung OPEC terkait Pasokan Harga Minyak Mentah Naik Dok. pinterest/opec
Tiga Negara Singgung OPEC terkait Pasokan Harga Minyak Mentah Naik Dok. pinterest/opec /

Peningkatan yang lebih cepat dari perkiraan analis tersebut diduga dapat mempersulit upaya Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) untuk membatasi pasokan berkaitan dengan permintaan yang sedang turun.

Sekretaris Jenderal OPEC, Mohammed Barkindo, menuturkan bahwa perlu waktu lama untuk memulihkan pasar minyak dunia. Penyebabnya adalah tidak lain meningkatnya kasus positif Covid-19 di seluruh dunia.

Baca Juga: BKPM: Atasi Pengangguran 15 Juta Jiwa Tidak Mungkin dengan Penerimaan PNS Saja, Swasta Harus Masuk!

Produksi akan ditingkatkan hingga 2 juta barel per hari pada Januari 2021 mendatang. Produksi tersebut dilakukan OPEC+, produsen lain, serta sekutunya yakni Rusia.

“OPEC+ tidak boleh ceroboh dan harus mengatasi masalah barel tambahan yang muncul di pasar, jika tidak, hari-hari harga minyak yang relatif stabil akan terus menurun,” ujar pialang minyak PVM, Tamas Varga.

Badai lain harus siap dihadapi sektor energi Gulf Coast AS. Angin topan yang ke-27 di musim ini diperkirakan akan menghentikan produksi minyak pada Senin, 26 Oktober 2020, di lepas pantai Teluk Meksiko. Badai itu turut mengancam wilayah AS.***

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x