Beruntung Tidak Ada Korban Luka, Pelurunya Nyasar di Bekasi Ditemukan Terpencar

- 13 September 2020, 14:20 WIB
Tangkapan layar peluru nyasar yang berada di Perumahan Nirvana Residence, Instagram/@bekasikinian
Tangkapan layar peluru nyasar yang berada di Perumahan Nirvana Residence, Instagram/@bekasikinian /

PR INDRAMAYU - Sedikitnya ada delapan peluru rekoset nyasar ke pemukiman warga, di Perumahan Nirvana Regency, Pondok Gede, Bekasi Jawa Barat. Belum diketahui pasti sumber peluru tersebut.

Plt RW 11 Jati Cempaka, Pondok Gede, Supradi menjelaskan, ada 8 peluru yang mengarah ke wilayahnya. Delapan peluru tersebut, lmengarah ke sejumlah permukiman di setiap RT.

"Total peluru ada 8, RT 8 sini (perumahan Nirvana). Jadi sini (Nirvana Residence) ada 4 (peluru nyasar) Di RT lain, di RT 5 ada 1 (peluru), terus di RT 6 ada 2 (peluru). Terus di RT 1, (ada) 1 (peluru)," kata Supradi, Minggu 13 September 2020, dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari RRI.

Baca Juga: Kebijakannya Dinilai Nol Persen Oleh PDI, Anies Buka Suara

"Jadi yang kena itu, peluru nyasar itu di RT 8, RT 6, RT 5, sama RT 1," lanjutnya.

Ia menambahkan, RT 8 menjadi lokasi paling banyak ditemukan peluru nyasar, karena letak perumahan tersebut berada yang paling dekat dengan tempat latihan menembak.
Dari total 8 peluru, ada 4 yang ditemukan di RT 8.

"Tapi yang baru ketemu (pelurunya ada) 4. Kan itu nyasar nyangkut ke genteng, nggak tahu ke mana," jelasnya.

Baca Juga: Giliran Stafsus Presiden Pertanyakan Rem Medadak? Oh Mungkin Karena Nyetirnya Ugal-ugalan

Supradi menerangkan, peristiwa tersebut terjadi pada Jumat dan Sabtu 11-12 September kemarin. Beruntungnya dari kejadian ini, tidak ada korban jiwa atau korban luka.

"(Peluru) ke genteng sama torren, sama kaca. Jadi nggak ada korban. (Peluru bisa mengarah ke) kaca rumah, kan (di) kaca-kaca rumah di rumah tingkat," pungkasnya.

Sementara dikutip dari Pikiran-Rakyat.com pihak kepolisian hingga kini masih mendalami, terkait penemuan peluru rekoset tersebut, namun diduga peluru tersebut nyasar bersumber dari latihan menempak.***

Editor: Egi Septiadi

Sumber: rri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x