5 Desa di Majalengka Diterjang Banjir, BPBD: Ratusan Rumah Terendam

- 8 Februari 2021, 15:18 WIB
Ilustrasi banjir di KAbupaten Majalengka.
Ilustrasi banjir di KAbupaten Majalengka. /Pikiran-Rakyat/Dodo Rihanto

PR INDRAMAYU - Ratusan rumah di lima desa, Kabupaten Majalengka pada Minggu, 7 Februari 2021 terendam banjir akibat intensitas hujan lebat.

Hal tersebut disampaikan oleh Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Majalengka Rezza Permana.

"Terdapat ratusan rumah yang terendam banjir di lima desa," kata Rezza Permana, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Indramayu.com dari Antara, Senin, 8 Februari 2021.

Rezza menyampaikan, lima desa yang terendam banjir berada di tiga kecamatan yakni Kertajati, Ligung dan Jatitujuh.

Baca Juga: Ungkap Hobi Barunya, Erick Thohir: Tanaman Bukan Hanya Hiasan, tapi Penyegaran Mata dan Pikiran

Dia menjelaskan bahwa, banjir kali ini tak merata di satu desa, melainkan hanya di beberapa blok saja.

Selain itu, ketinggian air yang merendam pun bervariasi, dari 40 sentimeter hingga satu meter.

"Ketinggian air yang merendam rumah warga mulai dari 40 sentimeter sampai satu meter," tuturnya menerangkan.

Baca Juga: Soal Pelaksanaan PPKM Mikro di Jawa Barat, Simak Pernyataan Ridwan Kamil

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x