Berolahraga di Luar Saat Sepi, Apakah Boleh Turunkan Masker? Berikut Penjelasannya

- 19 Oktober 2020, 17:10 WIB
Ilustrasi olahraga di rumah.
Ilustrasi olahraga di rumah. /Pixabay/StockSnap/

PR INDRAMAYU - Ketika berolahraga dengan menggunakan masker memang menimbulkan sedikit ketidaknyamanan.

Namun, bagaimana jika kegiatan dilakukan ditempat yang sepi? Apakah boleh sebentar melepaskan masker, lalu dipakai kembali saat berpapasan dengan orang lain?

Seperti dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com melalui Antara, menurut Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga (PDSKO), Residen Kedokteran Olahraga Freddy Ferdian mengatakan telah mengeluarkan rekomendasi terkait tingkat resiko berlatih fisik dan olahraga.

Baca Juga: Cek Fakta: Luhut Sebut Demo Penolakan UU Ciptaker untuk Serobot Kursi Presiden, Simak Faktanya

Perhimpunan menyarankan agar masyarakat umum atau non atlet ketika berlatih fisik dan olahraga di rumah sendiri atau bersama keluarga yang serumah dan menggunakan alat milik sendiri tidak perlu menggunakan masker.

"Untuk berlatih di luar rumah rekomendasi perhimpunan adalah tetap menggunakan masker dengan intensitas yang disesuaikan," kata Freddy.

Akan tetapi, jika seseorang berolahraga di luar ruangan yang sepi, kemudian menurunkan maskernya sebentar karena beranggapan lingkungan tersebut aman, ada beberapa resiko yang bisa ditimbulkan.

Baca Juga: Waspada! Norovirus Sudah Masuk ke Indonesia, Gejalanya Ada yang Sama dengan Covid-19

"Ketika masker diturunkan ke arah bawah dagu, sebenarnya masker menyentuh area tubuh yang 'terkontaminasi', area tubuh yang awalnya tidak tertutup masker dan berpotensi sudah tercemar droplet atau aerosol dari orang lain," jelasnya.

Halaman:

Editor: Evi Sapitri

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x