Tertarik Jadi Ilustrator Buku Cerita Anak? Simak Tips dan Trik dari Ilustrator Indonesia Berikut Ini

- 25 November 2020, 21:20 WIB
Buku cerita anak
Buku cerita anak /

 

PR INDRAMAYU – Sejumlah tips terkait menjadi ilustrator buku utamanya buku cerita anak dibagikan sejumlah ilustrator Indonesia. Di antara ilustrator itu adalah Yosia Raduck.

Yosia berbagi tips itu saat menghadiri Webinar bertajuk “Bringing the Story to Life: Color and Media Matter”.

Acara itu digelar berkat kerja sama ProVisi Education dan Room to Read. Direktorat Sekolah Dasar, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) turut mendukung kegiatan tersebut.

Baca Juga: Masyarakat Dikejutkan dengan Penangkapan Edhy Prabowo, Kiara Minta KPK Usut Ekspor Benih Lobster

Ilustrasi pada buku berjudul “Inikah Rumahku Sekarang?” digarap oleh Yosia. Buku itu bercerita mengenai proses metamorfosis katak.

Yosia menuturkan tentang satu langkah penting sebelum memulai proses menggambar. Langkah itu adalah dengan melakukan riset terlebih dahulu.

Terkait ilustrasi pada metamorfosis katak, Yosia telah melakukan riset mengenai kehidupan katak. Caranya dengan mengamati kehidupan katak, menonton video, serta meneliti berbagai gambar dan foto detil mengenai kulit, ruas tulang, ekor katak, dan sebagainya.

Baca Juga: Mulai Januari 2021 Mendatang, Rekrutmen Guru PPPK Diharapkan Penuhi Kebutuhan Guru

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x