Pendakwah Kondang Mamah Dedeh Dinyatakan Positif Covid-19, sang Anak Beberkan Kondisi Terkininya

- 18 November 2020, 21:04 WIB
Mamah Dedeh
Mamah Dedeh /Instagram @mamahdedeh24

PR INDRAMAYU - Pendakwah kondang Mamah Dedeh dikabarkan terkonfirmasi positif Covid-19. Hal ini dibenarkan oleh Ketua Rukun Warga (RW) Kutilang, Depok Jaya, Jawa Barat, Susanto.

"Saya itu ditelepon dari anaknya, hari Jumat 13 November 2020 pagi. Dapat berita (katanya), 'Pak RW, mohon maaf ini Mamah, positif. Sekarang berada di rumah sakit," kata Susanto, dikutip dari tayangan Selebrita7 di YouTube, Rabu 18 November 2020.

Lebih lanjut, ungkap Susanto, sementara Mamah Dedeh tidak menempati rumahnya.

Baca Juga: ‘Subang Smartpolitan’ Hadir untuk Tingkatkan Perekonomian Daerah, Targetkan Tenaga Kerja Lokal

Dari informasi tersebut, Susanto melakukan tindakan dan melaporkan ke Satgas Covid-19 dan Puskesmas setempat.

Selanjutnya, Susanto pun mengatakan pihaknya telah melakukan upaya penyemprotan cairan desinfektan di area rumah Mamah Dedeh.

"Dari pengurus kami langsung menyemprot rumahnya," kata dia.

Baca Juga: Berikut Penjelasan dari Dokter tentang Perbedaan Paru Obstruktif Kronik dan Covid-19

Hingga kini, Mamah Dedeh masih menjalani perawatan. Sang anak mengatakan bahwa Mamah Dedeh dalam kondisi baik.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x