Singgung Harga Diri 300 Rupiah Akibat Money Politik, Dodit Mulyanto: Beli Kuota Internet Aja Ga Bisa

7 Desember 2020, 14:17 WIB
Dodit Mulyanto.* //Instagram @dodit_mul/

PR INDRAMAYU – Komika Dodit Mulyanto membagikan video terkait Pilkada Serentak 2020 di akun Instagram resminya, @dodit_mul, pada 5 Desember 2020 lalu.

“Pilih calon yang antikorupsi di tanggal 9 Desember nanti ya. Caranya gimana? tonton video aku dong,” demikian tertulis dalam caption video tersebut.

Pada video tersebut, pria 35 tahun itu membagikan informasi terkait 9 kriteria calon kepala daerah menurut Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Baca Juga: BREAKING NEWS: Enam Penyerang Polisi Diduga Simpatisan HRS Tewas Ditembak, 4 Orang Lainnya Kabur

Berikut kriteria tersebut:

1. Tidak pernah terlibat tindak pidana korupsi

2. Tidak melakukan politik uang

3. Mempunyai rekam jejak yang baik mendukung anti korupsi

Baca Juga: Vaksin Sinovac Tiba di Indonesia, Induk Perusahaan Gelontorkan 7T Guna Pengembangan Lebih Lanjut

4. Patuh melaporkan LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) dan menolak gratifikasi

5. Visi, misi program mencerminkan semangat anti korupsi

6. Peduli kepada pemilih, merakyat, dan berpihak pada keadilan

Baca Juga: Kasus Suap Ekspor Benih Lobster Terus Berlanjut, Sejumlah Saksi Dipanggil KPK Dimintai Keterangan

7. Menghindari konflik kepentingan seperti kolusi dan nepotisme

8. Bergaya hidup sederhana, melayani, dan selesai dengan dirinya

9. Berani dan bertanggung jawab dalam setiap keputusan demi tegaknya integritas

Baca Juga: Virus Corona Brasil Lampaui 6,6 Juta Kasus, Gaet Posisi ke-3 Terbanyak Dunia Setelah AS dan India

Unggahan pria kelahiran Blitar itu turut disukai akun resmi KPK, @official.kpk. Dodit juga menyinggung politik uang dan pajak.

Dodit mengajak masyarakat untuk memilih yang jujur, bukan dengan yang money politik. Ia mengibaratkan calon pemilih yang diberi uang 500 ribu.

“500 ribu dibagi 5 tahun (adalah) 100 ribu. 100 ribu dibagi 12 bulan (adalah) 8 ribu sekian. 8 ribu sekian dibagi 30 hari (adalah) 300 rupiah,” ujar Dodit.

Baca Juga: Istri Rizki DA, Nadya Mustika Rahayu Pamerkan Foto Baby Bump, Dibanjiri Komentar Miris dari Warganet

Peserta lomba stand-up comedy di salah satu TV swasta itu menyinggung tentang harga diri calon pemilih dengan nominal 300 rupiah tersebut.

“Beli kuota internet aja ga bisa,” tuturnya.

Dodit juga menyinggung pajak di video tersebut. Menurut Dodit, masa depan daerah bergantung pada kita karena kita membayar pajak.

Baca Juga: Berikut Sederet Penghargaan BTS di MMA 2020, Salah Satunya dari Lagu Dynamite

“Beli baju, kena pajak. Punya motor, mbayar pajak. Beli kuota, ada pajaknya. Jadi, jangan cuek!”

Dodit menyampaikan hal tersebut sambil melontarkan candaan khasnya.

“Ganteng kalo korupsi, buat apa? Mending pilih aku, udah ganteng dan sayang sama kamu. Iya kamu, Saranghae!”

Baca Juga: Bantah Isu Settingan, Kini Billar Berani Blak-blakan Status Hubungannya dengan Lesty yang Sebenarnya

Berdasarkan pantauan PikiranRakyat-Indramayu.com pada pukul 13.00, video itu telah ditonton sebanyak lebih dari 113.000 kali dan memperoleh 236 komentar.

Bang minta vidionya boleh dishare ya. ...supaya ga pada golput,” tutur akun Instagram @sri_hartini_azzahra.

Wkwwmwm mas dodiit aku padamu,” ujar akun Instagram @hanydolls.***

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Instagram @dodit_mul

Tags

Terkini

Terpopuler