Bawang Putih dan Gula Pasir Naik Variatif, Cek Update Harga Sembako Jelang Lebaran Wilayah Jabar di Sini

20 April 2022, 01:25 WIB
Komoditas bawang putih /pixabay/stevepb/

INDRAMAYUHITS -- Dua komoditas sembako dicatat mengalami kenaikan harga sebanyak Rp100 hingga Rp300.

Berdasarkan hargapangan.id di pasar-pasar tradisional Jawa Barat, harga bawang putih ukuran sedang dijual seharga Rp32.400 per kilogram.

Harga itu naik Rp300 lebih tinggi ketimbang periode sebelumnya.

Baca Juga: BURUAN ! Ingin Gunakan Kereta untuk Mudik, Tiketnya Telah Terjual 90 Persen

Komoditi gula pasir premium di pasar-pasar tradisional Jawa Barat dijual seharga Rp15.300 per kilogram, mengalami kenaikan senilai Rp100 dibanding sebelumnya.

Ada yang naik, ada pula harga yang turun seperti komoditi Cabai Rawit Hijau, Cabai Rawit Merah.

Sedangkan harga Minyak Goreng Curah mengalami penurunan.

Dicatat pada periode Selasa 19 April 2022, Cabai Rawit Hijau dijual seharga Rp36.000 per kilogram, Cabai Rawit Merah Rp40.550 per kilogram, dan Minyak Goreng Curah Rp21.250 per kilogram.

Baca Juga: Diprediksi Puncak Arus Muudik 29-30 April, Dishub Jabar Lakukan Sejumlah Antisipasi

Sebanyak tujuh komoditi dicatat dijual dengan harga stabil, tidak naik tidak pula turun.

Beras Super II dijual Rp12.400 per kilogram, Daging Sapi Kualitas 1 Rp146.250 per kilogram, Daging Sapi Kualitas 2 Rp138.800 per kilogram.

Sedangkan Telur Ayam Ras Segar Rp23.900 per kilogram, Minyak Goreng Kemasan Bermerk 1 Rp25.150, Minyak Goreng Kemasan Bermerk 2 Rp25.250 per kilogram, dan Gula Pasir Lokal Rp14.700 per kilogram. ***

Editor: Wardoyo Kartorejo

Sumber: hargapangan.id

Tags

Terkini

Terpopuler