Lima Film Perempuan Inspirasi Cocok Ditonton Saat Peringatan Hari Kartini

- 19 April 2022, 20:45 WIB
Sejumlah film yang mengisahkan perjuangan perempuan untuk peringati hari Kartini
Sejumlah film yang mengisahkan perjuangan perempuan untuk peringati hari Kartini /ANTARA

INDRAMAYUHITS - Tanggal 21 April dikenal dengan hari Kartini, yang mana setiap tahunnya diperingati khususnya kaum hawa di Indonesia.

Hari Kartini identik dengan berbagai kisah penuh inspirasi dari para perempuan. Jelang peringatan tersebut, Disney+ Hotstar membagikan sejumlah rekomendasi film dan serial yang menyajikan kisah menarik dari karakter perempuan.

Kisah-kisah tersebut mengeksplorasi mulai dari perjalanan mencari jati diri, mengejar impian, hingga menghadirkan cinta dalam keluarga. Berikut lima karakter perempuan yang dapat disimak kisahnya di Disney+ Hotstar, dikutip dari siaran resmi pada Selasa.

Baca Juga: MEMILIH HENGKANG! Meski Masuk Skema Persib untuk Musim Depan, Kiper Aqil Savik Enggan Bertahan, Ini Alasannya

Yuni dalam film "Yuni"
Tokoh Yuni diceritakan sebagai perempuan remaja yang memiliki keinginan besar untuk kuliah, namun terbelenggu oleh dogma masyarakat sekitar yang mengharuskan dirinya untuk segera menikah.

Yuni yang sudah menolak lamaran dari dua orang pria pun mendapat stigma negatif dari orang-orang di sekitarnya yang percaya bahwa perempuan yang menolak lamaran sampai tiga kali tidak akan pernah menikah.

Yuni tetap berani untuk berpegang teguh pada pendiriannya dan tetap berusaha mencapai impiannya. Film "Yuni" tayang eksklusif di Disney+ Hotstar mulai 21 April.

Baca Juga: Persib Pernah Punya Rashid, Bali United Ada Brwa Nouri, Pemain Asia yang Dicintai Pemain dan Fans

Mirabel dalam film "Encanto"
Sosok Mirabel dalam film "Encanto" dikisahkan sebagai satu-satunya anggota keluarga Madrigal yang tidak memiliki kekuatan magis. Selama hidupnya, ia harus menerima perlakuan yang berbeda dari orang sekitar, bahkan dari keluarganya sendiri hanya karena ia berbeda.

Namun, Mirabel tetap menjadi dirinya sendiri, berani mengutarakan pendapatnya. Bahkan ketika keluarganya berada dalam bahaya, ia menjadi sosok yang menyelamatkan keluarganya.

Halaman:

Editor: Ahmad Asari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x