Cek Fakta: Beredar Video Anak Diduga Putra Salah Satu Laskar FPI Menangis di Makam, Simak Faktanya!

- 29 Desember 2020, 12:10 WIB
Hoaks makam laskar FPI ditangisi anak kecil.
Hoaks makam laskar FPI ditangisi anak kecil. /Turn Back Hoax

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman Turn Back Hoax, informasi itu adalah hoaks. Kategorinya ialah konten yang salah.

Berdasarkan penelusuran, video itu telah beredar pada 7 Desember 2020 di aplikasi TikTok.

Baca Juga: Terkonfirmasi Positif Covid-19, Aa Gym: Siapa yang Pernah Dekat Sama Aa, Ada Baiknya Diswab Juga

Video itu identik dengan akun TikTok bernama shahniajk.

Video itu telah ditonton kurang lebih 1,4 juta orang, disukai oleh 167,9 ribu orang, dan telah 17,2 ribu kali dibagikan.

Adapun pemakaman jenazah terduga laskar FPI terjadi pada 9 Desember 2020.

Baca Juga: Usai Umumkan Positif Covid-19, Dewi Persik Tuai Hujatan Hingga Diminta Bertaubat dan Berhijab

Keenam jenazah itu tewas pada insiden baku tembak dengan kepolisian pada Senin, 7Desember 2020.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari situs ANTARA, hal ini telah dikonfirmasi Panglima Laskar Pembela Islam DPP FPI, Maman. Kelima jenazah telah dimakamkan di Megamendung, Bogor.

“Satu jenazah dibawa pihak keluarga untuk dimakamkan sendiri,” tutur Maman kepada ANTARA di Jakarta pada Rabu dini hari, 9 Desember 2020.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Turn Back Hoax ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah