Cek Fakta: Beredar Foto Habib Rizieq Mengenakan Baju Tahanan Digiring Beberapa Orang, Simak Faktanya

- 14 Desember 2020, 13:18 WIB
HOAKS Habib Rizieq.*
HOAKS Habib Rizieq.* //Turn Back Hoax/

Jonru digiring oleh penyidik Polda Metro Jaya pada 2017 silam. Wajah Habib Rizieq ditambahkan ke gambar tersebut.

Foto asli Jonru tersebut diunggah pada 6 Oktober 2017 dengan judul artikel “Butuh barang bukti, Polisi belum tutup akun Facebook milik Jonru”.

Baca Juga: Singgung Buzzer, FPI, dan Gus Mus, Ienas Tsuroiya: Kalau Ingin Berkampanye, Jangan Catut Abah Saya!

Sebelumnya foto itu disebarkan dengan klaim yang berbeda. Laman Turn Back Hoax telah memeriksa faktanya dalam artikel bertajuk, “Pria Asal Yaman Berhubungan Seks dengan Kambing ditangkap Polisi” pada 12 Juli 2020 lalu.

Pemeriksaan fakta atas informasi tersebut dilakukan Konaah. Ia adalah anggota komisariat Mafindo Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta.

Terkait Habib Rizieq, ia memang resmi ditahan pada Minggu dini hari, 13 Desember 2020. Kini ia masih menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya atas kasus kerumunan di Petamburan, Jakarta Pusat yang diduga berkaitan dengannya.

Baca Juga: [KABAR GEMBIRA] The Conjuring dan Mortal Combat Tayang 2021, Jangan Lewatkan 3 Film Lainnya!

Berdasarkan penjelasan di atas, foto yang diklaim merupakan Habib Rizieq mengenakan baju tahanan digiring beberapa orang adalah hoaks.

Kategorinya adalah konten yang dimanipulasi.***

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x