Simak 4 Rekomendasi Lagu Sedih Tentang Perjuangan Ibu! Dari Mulai Religi, Pop Hingga Dangdut

16 Desember 2020, 15:21 WIB
Ilustrasi Ibu dan Sang Buah Hati /Freepik

PR INDRAMAYU - Jelang peringatan hari ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember tiap tahunnya, memang selalu terasa spesial.

Kita dapat merenungkan kembali perjuangan seorang ibu dari mengandung, melahirkan, menyusui hingga merawat kita sampai sekarang melalui perjuangan yang amat begitu berat.

Tak banyak yang dapat kita berikan, namun satu yang pasti. Semua anak selalu ingin memberikan kebahagiaan untuk ibu tersayang.

Baca Juga: Salshabilla Adriani Tabrak Dua Mobil Hinga Berujung Damai, Polisi Singgung Hasil Tes Urine

Seperti contoh para musisi tanah air yang juga mencurahkan cintanya lewat  sebuah lagu untuk perjuangan seorang ibu.

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari berbagai sumber, berikut 4 rekomendasi lagu tentang ibu yang bisa kamu nyanyikan saat hari ibu nanti. 

1. Ibu - Hadad Alwi Feat Farhan

Bersinar kau bagai cahaya
Yang selalu beri ku penerangan
Selembut citra kasihmu kan
Selalu ku rasa dalam suka dan duka
Kaulah ibuku cinta kasihku
Terima kasihku takkan pernah terhenti
Kau bagai matahari yang selalu bersinar
Sinari hidupku dengan kehangatanmu
Bagaikan embun kesejukan hati ini
Dengan kasih sayangmu
Betapa kau sangat berarti
Dan bagiku kau takkan pernah terganti
Kaulah ibuku cinta kasihku
Terima kasihku takkan pernah terhenti
Kau bagai matahari yang selalu bersinar
Sinari hidupku dengan kehangatanmu
Kaulah ibuku cinta kasihku
Pengorbananmu sungguh sangat berarti
Kaulah ibuku cinta kasihku
Terima kasihku…

Lagu yang dinyanyikan oleh Haddad Alwi ini meledak pada tahun 2018 lalu di pasaran. Hingga kini suara manis Haddad Alwi selalu didendangkan setiap hari ibu.

Baca Juga: Buron 18 Tahun, Teroris Zulkarnain Cs Tiba di Soetta Langsung Dibawa ke Mabes Polri

2. Bunda - Melly Goeslaw

Kubuka album biru
Penuh debu dan usang
Kupandangi semua gambar diri
Kecil bersih belum ternoda
Pikirku pun melayang
Dahulu penuh kasih
Teringat semua cerita orang
Tentang riwayatku
Kata mereka diriku selalu dimanja
Kata mereka diriku selalu ditimang
Nada-nada yang indah
Selalu terurai darinya
Tangisan nakal dari bibirku
Takkan jadi deritanya
Tangan halus dan suci
Telah mengangkat tubuh ini
Jiwa raga dan seluruh hidup
Rela dia berikan
Kata mereka diriku selalu dimanja
Kata mereka diriku selalu ditimang
Oh, bunda ada dan tiada
Dirimu 'kan selalu…

Setiap momen hari ibu rasanya kurang lengkap, jika lagu Bunda milik Melly Goeslow ini tak didengarkan.

Melodinya yang pop banget, jadi salah satu alasan lagu ini masih populer hingga masa kini.

Baca Juga: Ridwan Kamil Tanggapi Terkait 5 Polres di Jabar yang Didatangi Masaa FPI Pendukung Rizieq Shihab

3. Ibu - Iwan Fals

Ribuan kilo jalan yang kau tempuh
Lewati rintang untuk aku anakmu
Ibuku sayang masih terus berjalan
Walau tapak kaki
Penuh darah penuh nanah
Seperti udara
Kasih yang engkau berikan
Tak mampu 'ku membalas
Ibu
Ibu
Ingin kudekap
Dan menangis di pangkuanmu
Sampai aku tertidur
Bagai masa kecil dulu
Lalu doa-doa
Baluri sekujur tubuhku
Dengan apa membalas
Ibu
Ibu
Ribuan kilo jalan yang kau tempuh
Lewati…

Penggalan lirik lagu yang dinyanyikan oleh Iwan Fals ini memberikan gambaran perjuangan seorang ibu yang rela melakukan apa saja untuk anaknya.

Baca Juga: Resmi Nyatakan Gratis! Jokowi: Tidak Ada Alasan Bagi Masyarakat untuk Tidak Mendapatkan Vaksin

4. Muara Kasih Bunda - Erie Suzan

Bunda.
Engkaulah muara kasih dan sayang
Apapun pasti kau lakukan
Demi anakmu yang tersayang
Bunda
Tak pernah kau berharap budi balasan
Atas apa yang kau lakukan
Untuk diriku yang kau sayang
Saat diriku dekat dalam sentuhan
Peluk kasihmu dan sayang
Saat kujauh dari jangkauan
Doamu kau sertakan
Maafkan diriku bunda
Kadang tak sengaja kumembuat
Relung hatimu terluka
Kuingin kau tau bunda
Betapa kumencintaimu lebih dari segalanya
Kumohon restu dalam langkahku
Bahagiaku seiring doamu
Bunda
Tak pernah kau berharap budi balasan
Atas apa yang kau lakukan
Untuk diriku yang kau sayang
Saat diriku dekat dalam sentuhan
Peluk kasihmu dan sayang
Saat ku jauh dari jangkauan
Doa mu kau…
 
Dengan sentuhan musik suling khas dangdut, dan liriknya yang mudah dimengerti lagu ini sukses membuat seluruh pendengar hanyut dalam suasana haru mengingat perjuangan sorang ibu.***

Editor: Evi Sapitri

Tags

Terkini

Terpopuler