Gunakan Chip Baru, Apple Rilis MacBook Pro dan MacBook Air, PS5 dari Sony Juga Sudah Dipasarkan

- 16 November 2020, 17:30 WIB
Tampilan Macbook Air
Tampilan Macbook Air /apple.com

PR INDRAMAYU - Apple secara resmi meluncurkan perangkat baru MacBook Pro dan MacBook Air pada 11 November 2020 lalu. Apple juga memperkenalkan chipset barunya yaitu chipset M1.

Dikutip Pikiranrakyat-Indramayu.com dari laman resmi RRI pada Kamis, 12 November 2020, chipset M1 yang berbasis ARM dari Apple ini langsung disematkan di dua perangkat baru dari perusahaan tersebut yaitu MacBook Pro dan MacBook Air.

Secara spesifikasi, MacBook Pro tampil dengan desain yang hampir sama dengan MacBook Air. Hanya saja, MacBook Pro datang dengan ukuran memori yang jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan MacBook Air.

Baca Juga: Bolehkah Ibu Hamil dan Menyusui Konsumsi Jamu dan Madu? Dokter Menyarankan Seperti Berikut ini

MacBook Pro meluncur dengan kapasitas memori sebesar 256 GB dan 512 GB. Kapasitas memori ini masih dapat diperluas dengan memori berukuran 2 TB.

Perangkat MacBook Pro diperkuat dengan dua port Thunderbolt 4 dan Jack Audio 3,5 mm. Selain itu, Apple mengklaim MacBook Pro ini telah menggunakan kipas pendinginan, Touch Bar serta sensor sidik jari yang terletak di bagian atas keyboard.

Sedangkan MacBook Air menggunakan layar Retina Display berukuran 13,3 inci beresolusi 2560 x 1600 piksel yang menggunakan True Tone Technology serta wide color P3.

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Kabar Sistem PMB 2021 Diluncurkan Lewat Kanal YouTube, Tinjau Faktanya

Selain diperkuat dengan chipset M1, MacBook Air juga menggunakan 8 core GPU serta 16 core Neural Engine. RAM 8 GB dan 16 GB serta memori internal 512 GB dan 2 TB menjadi besaran kapasitas perangkat ini.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: RRI PR Indramayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x