Waspada Hacker Saat Covid-19 Incar Karyawan WFH, Targetnya untuk Mencuri Data!

- 8 Januari 2021, 08:00 WIB
Ilustrasi aksi seorang hacker
Ilustrasi aksi seorang hacker /Pixabay

PR INDRAMAYU - Di tengah pandemi virus corona Covid-19 yang masih belum berakhir, WFH menjadi pilihan sebagian perusahaan dalam melakukan aktivitasnya. 

Gaya hidup baru ini work from home atau kerja dari rumah ini pun tentu berkaitan langsung dengan jaringan internet. 

Di mana mau tidak mau, ini menjadi incaran para hacker melakukan aksinya dalam mencuri informasi. 

Baca Juga: Cek Daerahmu! Prakiraan Hujan Wilayah IndonesiaHari Ini sampai 9 Januari 2021

Dilansir PMJ News, perusahaan keamanan komputerisasi awan Trend Micro, dalam laporan "Turning The Tide", memprediksi kejahatan siber 2021 menargetkan rumah untuk mencuri data.

Hal itu disampaikan oleh Country Manager Trend Micro Indonesia, Laksana Budiwiyono, dalam keterangan pers yang digelar secara virtual di Jakarta pada Kamis, 7 Januari 2021.

"Saat mulai memasuki dunia setelah pandemi Covid-19, tren kerja jarak jauh kemungkinan akan tetap digunakan di banyak organisasi,” terangnya. 

Baca Juga: Hoaks Atau Fakta: Beredar Lowongan Kerja PT Astra Gaji Rp5,2 Juta, Simak Kebenarannya!

“Kami memprediksi serangan yang menargetkan data dan jaringan perusahaan akan lebih agresif," katanya menambahkan.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x