Meski Persija Menang, Thomas Doll Kecewa Permainan Tim di Babak Kedua: Seperti Berhenti Bermain

- 1 Agustus 2022, 22:27 WIB
Pelatih Persija, Thomas Doll kecewa timnya bermain buruk di babak kedua saat laga kontra Persis.
Pelatih Persija, Thomas Doll kecewa timnya bermain buruk di babak kedua saat laga kontra Persis. /Instagram/@persija

INDRAMAYUHITS – Meski Persija menang atas Persis Solo dalam laga kedua Liga 1, namun para pemain mendapat kritik pedas dari Thomas Doll.

Persija Jakarta berhasil raih kemenangan perdana di pekan kedua Liga 1 2022 saat melawan Persis Solo.

Laga yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi pada Minggu 31 Juli 2022, berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Persija.

Baca Juga: Ini Sosok Pemain Persija yang Curi Perhatian Jakmania, Bukan Kudela, Krmencik atau Hanno Behren

Dua gol Persija Jakarta dicetak oleh Hanno Behrens di menit 15, dan Pemain muda Persija Frengky Misa di menit 44.

Sementara satu gol Persis Solo di buat oleh Samsul Arif di menit yang ke-47.

Meski menang, Pelatih Persija, Thomas Doll tidak dapat menyembunyikan kekesalannya.

Baca Juga: Teleskop James Webb Beroperasi, dengan Kualitas Jelajahnya Ditugaskan untuk Mencari Bumi Kedua

Ia memberikan kritik pedas kepada pemain Persija, khususnya di babak kedua.

Menurut juru taktik asal Jerman, Persija Jakarta seperti berhenti bermain bola di babak kedua.

“Kami seperti berhenti bermain sepak bola di babak kedua. Kami memberikan bola dengan mudah ke lawan serta banyak juga kesalahan di lini depan dan lini belakang," ungkap Doll dikutip dari laman resmi Persija.

Baca Juga: Pasangan Pelari Indonesia Raih Emas ASEAN Para Games 2022

Thomas Doll mengungkapkan, beruntung Andritany Ardhiayasa berhasil menjaga gawang dari kebobolan, Thomas Doll pun berharap laga berikutnya Persija bisa lebih baik lagi.

“Untung saja kapten kami (Andritany Ardhiyasa) bisa menyelamatkan gawang saat tim lawan mempunyai kesempatan mencetak gol kedua. Kami harus lebih baik di pertandingan pekan selanjutnya,” tegas Thomas.

Lebih lanjut, Thomas Doll menilai Persija sangat bagus bermain di babak pertama.

Baca Juga: Pemain Muda Persija Frengky Missa Tunjukan Skill Dewa, Tak Kalah Sama Pemain Eropa

"Kita bisa melihat permainan yang baik di babak pertama. Selama 25-30 menit kami menguasai pertandingan. Kami pun mencetak gol yang bagus,” kata dia.

Namun Thomas Doll beranggapan Persija sebenarnya mampu membuat empat atau lima gol di babak pertama.

"Sebetulnya kami bisa menyelesaikan pertandingan di babak pertama dengan mencetak empat atau lima gol tanpa balas,” lanjutnya lagi.

Baca Juga: Ramalan Shio Tikus dan Kerbau 2 Agustus 2022 : Ini Nasihatnya Agar Mudah Dapat Pasangan

Sementara pemain Persija Jakarta Rico Simanjuntak sangat bersyukur Persija mendapat tiga poin, akan tetapi ia mengakui bahwa di babak kedua timnya kehilangan konsentrasi, menurutnya ini yang harus diperbaiki di laga berikutnya.

"Di babak kedua kami memang kekurangan konsentrasi. Ini harus jadi bahan pembelajaran, semoga hal ini tidak terjadi lagi di pertandingan berikutnya,” ucap Rico.

Tentunya kemenangan melawan Persis Solo adalah hasil penting yang di dapat Persija Jakarta.

Baca Juga: Ramalan Shio Naga dan Ular : Ramalan Keberuntungan 2 Agustus 2022, Masih Banjir Keberuntungan

Sebab di laga berikutnya Persija akan melawan PSM Makassar pada lanjutan Liga 1 2022/2023 pekan ke tiga di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare.

Pertandingan melawan PSM akan menjadi ujian baru bagi Persija karena PSM sedang dalam grafik yang baik, karena berhasil memenangkan dua pertandingan awal melawan PSS Sleman dan Bali United. ***

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persija


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah