Persib Harus Waspada! PSS Sleman Diperkuat Striker Haus Gol Mychell Chagas

- 29 Juni 2022, 21:54 WIB
NGERI! Hadapi Persib Bandung, PSS Sleman Resmi Diperkuat Bomber 52 Gol Eks SC JUVENTUS, Bobotoh Gentar?
NGERI! Hadapi Persib Bandung, PSS Sleman Resmi Diperkuat Bomber 52 Gol Eks SC JUVENTUS, Bobotoh Gentar? /Twitter @PSSleman

INDRAMAYUHITS- PSS Sleman boyong striker haus gol asal Brasil Mychell Chagas, hadapi Persib Bandung di babak delapan besar Piala Presiden 2022.

Mychell Chagas merupakan striker sarat pengalaman, pemain yang telah banyak berpetualang di Eropa khususnya Swiss ini punya catatan baik dalam mencetak gol.

Bersama Rapperswil-Jona klub asal Swis Mychell Chagas mencetak 17 gol 2013/2014. Lalu pada musim 2016/2017 ia menorehkan 22 gol dari 29 pertandingan.

Baca Juga: Kalah di Laga Uji Coba, Shin Tae-yong Tetap Puas dengan Perkembangan Timnas U-19

Setelah  berpetualang di Eropa Mychell Chagas melanjutkan karir sepakbolanya di Asia. Ia bergabung dengan tim asal China, Nantong Zhiyun FC pada tahun 2020. Mychell tampil di League One, ia mencatat 12 gol dari 32 pertandingan.

Tentunya ini menjadi sinyal bahaya bagi Persib Bandung jelang Piala Presiden 2022.
Mychell Chagas  resmi di datangkan PSS Sleman pada Selasa 28 Juni 2022.

Melalui akun instagram resmi PSS Sleman @psssleman yang mengabarkan bahwa Super Elang Jawa resmi datangkan Mychell Chagas
"Welcome to PSS Sleman, @mychellruan! " Tulis akun tersebut.
 
"Kita senang akhirnya mendapatkan satu striker murni yang berpengalaman yakni Mychell Chagas.Kita yakin Mychell mampu memberikan kontribusi yang sangat positif untuk tim, memperkuat dan mempertajam serangan kita.

Baca Juga: Bek Sayap Mematikan Persib, Daisuke Sato Takjub dengan Basis Suporter Pangeran Biru

Karena hal ini yang sangat kita butuhkan untuk bisa bersaing ketat dengan tim-tim lain di liga musim depan" Sebut akun PSS Sleman lagi.

PSS Sleman melanjutkan kiprahnya di turnamen Piala Presiden 2022 dengan menghadapi Persib Bandung di babak delapan besar.

Halaman:

Editor: Ahmad Asari

Sumber: pss.sleman.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x