Jelang Lawan Persipura, Robert Albert Singgung Lini Depan Persib

- 18 Februari 2022, 16:13 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert terus berbenah, terutama di lini depan jelang laga lawan Persipura.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert terus berbenah, terutama di lini depan jelang laga lawan Persipura. /Instagram @robertrenealberts/

INDRAMAYUHITS - Berdasarkan catatan head to head sepuluh pertandingan terakhir melawan Persipura Jayapura, Persib memang superior.

Namun, dalam laga Jumat sore 18 Februari 2022 ini, Persib tak bisa jumawa karena beberapa faktor, baik internal maupun eksternal.

Persib dianggap belum menunjukkan performa terbaik sesuai harapan, terutama beberapa pemain di lini depan, sebut Bruno Cantanhede dan David da Silva.

Baca Juga: CATAT! Muhammadiyah Mulai Puasa Ramadhan 2 April, Idul Fitri 2 Mei 2022 Sesuai Maklumat

Tak hanya menjadi perbincangan Bobotoh, belum maksimalnya lini depan juga diakui Pelatih Persib, Robert Albert.

Lini depan Maung Bandung masih menjadi perhatian dan catatan Coach Robert Albert. Ia berharap bisa lebih produktif dalam mencetak gol.

Sedangkan faktor eksternal, Persipura dalam beberapa pertandingan terakhir telah mengalami perubahan drastis.

Baca Juga: Tongkat Syaikhona Kholil dan Nabi Musa Mirip, KH Miftacul Akhyar: Pernah Jadi Ular di Masa Penjajahan

Di putaran kedua BRI Liga 1 sejumlah tim papan atas kesulitan memenangi pertandingan saat bertemu Mutiara Hitam. Bahkan justru Persipura pulang dengan kemenangan.

Persipura memang memiliki ambisi untuk bangkit dan segera menjauh dari papan bawah atau zona degradasi.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x