Persija Pincang Saat Lawan Arema FC, 10 Pemain Utama Absen, Coach Sudirman pun Tak Bisa Atur Strategi

- 5 Februari 2022, 17:14 WIB
Pelatih Persija Jakarta Positif Covid-19, Asisten Ungkap Persiapan Lawan Arema FC.
Pelatih Persija Jakarta Positif Covid-19, Asisten Ungkap Persiapan Lawan Arema FC. /Tangkap layar Persija.id


INDRAMAYUHITS - Jelang laga lawan Arema FC Sabtu malam 5 Februari 2022, Persija dalam kondisi jauh dari baik. Banyak pemain dan pelatih terpapar Covid-19.

Lima pemain utamanya saat ini sedang menjalani masa karantina akibat paparan Covid-19. Mereka antara lain Maman Abdurahman, Andritany Ardhiyasa, Samuel Christianson Simanjuntak, Ismed Sofyan, dan Makan Konate.

Selain itu, lima pemain muda potensialnya juga tak akan bisa membela Persija lantaran saat ini tengah menjalani pemusatan latihan bersama Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23.

Baca Juga: Diunggulkan karena Persija Tidak dalam Kondisi Terbaik, Pelatih Arema FC Jutsru Waswas Terkait Hal Ini

Kelima pemain tersebut yakni Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Syahrian Abimanyu, Irfan Jauhari, dan Taufik Hidayat.

Tak hanya itu, Persija juga dipastikan bermain tanpa komando dari sang pelatih utama, Sudirman atau Coach Jend.

Bahkan selain Sudirman, di jajaran pelatih juga ada yang terpapar Covid-19 yaitu pelatih kiper Ahmad Fauzi yang sedang menjalani masa karantina.

Baca Juga: Persija Girang, Detik-detik Jelang Lawan Arema FC Shin Tae-yong Izinkan 2 Pemain U-23 Perkuat Macan Kemayoran

Sehingga, para pemain Persija akan dikomandoi Asisten Pelatih Ferdiansyah dari pinggir lapangan.

Dilansir Indramayu Hits dari laman resmi Persija, Ferdiansyah memastikan bahwa persiapan tim untuk menghadapi Arema masih berada di koridor yang benar.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persija.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah